Bermain di Danau Buatan Situ Mustika Kota Banjar

Food & Travel 05 September 2020

#Liburan #Keren #Wisata #Kota #Banjar #Situ

Foto: Instagram.com/diah_diannita


Mengisi akhir pekan tidak lengkap jika belum berkunjung ke tempat wisata. Biasanya kebanyakan dari kita akan memilih tempat wisata yang lekat dengan alam serta memiliki panorama yang indah dan hawa yang sejuk. Salah satu tempat wisata yang mencakup semua persyaratan tersebut adalah Situ Mustika.


Sumber: Instagram.com/situmustika_kotabanjar

Situ (danau) ini berada di Kota Banjar, tepatnya di daerah desa Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja kota Banjar. Hanya berjarak sekitar 2,5 km dari pusat kota, menjadikan objek wisata yang memiliki luas 3,5 Ha situ dan 5 Ha daratan ini ramai pengunjung.

Wana wisata yang buka pukul 08.00 - 17.00 WIB ini telah menarik banyak pengunjung dari ragam penjuru daerah seperti Ciamis, Tasikmalaya, Wanareja, hingga Cilacap. Dan karena belakangan ini bersepeda tengah menjadi gaya hidup di masyarakat, maka setiap minggunya selalu ada saja komunitas yang sengaja singgah dan berwisata di danau buatan ini.

Situ Mustika berada tepat tidak jauh dari Jalan Nasional, maka rute yang harus dilewati pun amat mudah dan dapat ditempuh dalam waktu yang singkat. Misalnya dari Ciamis, Tasikmalaya, atau Bandung, Teman Brisik hanya perlu mengikuti Jalan Nasional arah Jawa Tengah. Tepat setelah Batalion Infanteri 323/Raider Buaya Putih, papan nama Situ Mustika akan terlihat.

Begitu pula bagi Teman Brisik yang berasal dari Jawa Tengah seperti Wanareja, Cilacap, Purwokerto, hingga Kebumen. Hanya perlu mengikuti rute Jalan Nasional arah Bandung dan tepat setelah lampu merah Purwaharja dan rest area Banjar atas, Situ Mustika akan terlihat dengan jelas. Namun jika mengambil rute dari pusat kota (Alun-Alun Kota Banjar), maka hanya perlu menuju arah utara dan berbelok kiri di lampu merah Purwaharja.

Menuju Situ Mustika juga tidak harus selalu menggunakan kendaraan pribadi, karena dapat juga dicapai menggunakan kendaraan umum berupa angkot dengan tarif Rp7.000 atau ojek pangkalan dengan tarif Rp10.000.


Sumber: Instagram.com/situmustika_kotabanjar

Setibanya di Situ Mustika, hawa sejuk dan indahnya panorama alam serta merdunya suara gesekan daun dari satu dahan ke dahan lain akan membuat rasa lelah dan penat hilang seketika.



Ditambah lagi wahana yang dihadirkan akan benar-benar membuat libur akhir pekan sangat menyenangkan. Wahana-wahana seperti perahu bebek untuk memutari situ, atau sekadar berfoto ria di jembatan menuju pulau kecil, menikmati keindahan ratusan tanaman di taman anggrek, hingga berfoto bersama keluarga di spot selfie yang telah dibangun khusus.

Selain itu, bagi kalian yang hobi membidikkan kamera, di lokasi ini Teman Brisik dapat melihat Gunung Babakan di sebelah barat.

Soal tiket tidak usah khawatir, karena hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp15.000 di hari biasa dan Rp20.000 di hari libur. Selain itu juga terdapat paket wisata sebesar Rp50.000 dengan menyambangi enam wana wisata yakni Wisata Kampung Militer, Kampung Seni, Kampung Satwa, Wahana Air, Taman Anggrek, dan Istana Balon.

Lelah berwisata, pengunjung dapat berkuliner ria di dekat Situ Mustika seperti di warung bakso atau saung dengan harga makanan tidak lebih dari Rp20.000. Atau jika ingin lebih beragam, dapat bergeser sedikit ke rest area Banjar Atas dengan ragam kuliner dari penjuru daerah seperti rawon, soto sokaraja, dsb dengan harga makanannya sekitar Rp10.000 - 25.000.

Letaknya yang strategis, membuat Teman Brisik yang berasal dari luar kota tidak akan kesulitan untuk mencari penginapan. Sebut saja Hotel Alam Segar. Hotel ini hanya berjarak 2,3 km dengan waktu tempuh sekitar 10 menit. Tarif yang dipatok berkisar dari Rp.200.000 - 250.000.
Artikel ini ditulis oleh Teguh Iman Perdana

#Liburan #Keren #Wisata #Kota #Banjar #Situ

Berita Terkait

Berita Video