Food & Travel 20 November 2020
Foto: insagram.com/hijrah_syahputra
Merindukan suasana pedesaan dengan nuansa hijau di tengah kota besar adalah hal yang sulit ditemukan. Namun belum lama ini destinasi menarik di tengah kota Medan. Seperti menemukan oase di tengah padang pasir, keberadaan obyek wisata ini disambut hangat dan langsung naik daun.
Namanya Wisata Sawah Pematang Johar, menawarkan keindahan panorama bentangan sawah. Lokasinya di seputaran Kawasan Industri Modern (KIM).
Foto: instagram/@syamsulbhr07
Wisata Sawah Pematang Johar sangat asyik untuk dijadikan tempat rekreasi keluarga. Hamparan sawah hijau dan hembusan angin semilir di pinggiran kota metropolitan begitu memanjakan. Mengusung tagline Culture, Nature, & Simpicity, di sini pengunjung akan diajak belajar bertani dan berkebun sembari bermain.
Masih terbilang baru, destinsi ini resmi dibuka pada tanggal 22 desember 2019. Hanya butuh waktu satu bulan sejak dibuka, tempat ini sudah sangat populer. Hal ini dibuktikan dari kunjungan wisatawan setiap hari yang memadati kompleks wisata.
Tak hanya hamparan persawahan, Wisata Sawah Pematang Johar juga memiliki banyak spot foto menarik untuk diabadikan bersama pasangan. Diantaranya adalah jembatan bambu yang berdiri di atas persawahan, gazebo dengan bentuk unik yang biasa digunakan untuk beristirahat usai lelah mengelilingi sawah, serta taman bunga beraneka ragam nan cantik.
Nantinya, kawasan ini akan disediakan fasilitas outbond seperti flying fox, taman air, hingga wahana pemacu adrenalin lainnya.
Lahan pertanian seluas 2.400 hektar ini sukses dikelola menjadi objek wisata instagramable. Disudut lain, pengunjung bersama rombongan keluarga akan dimanjakan dengan keberadaan kolam berisikan berbagai macam permainan seperti bebek dayung.
Foto: instagram/@syamsulbhr07
Sebagai objek wisata hits, Wisata Sawah Pematang Johar dikelola oleh kepala desa dan bekerjasama dengan PT Kawasan Industri Medan (KIM) dalam mengembangkan berbagai fasilitas memanjakan para wisatawan, seperti area parkir, toilet, mushola, sepeda air, warung makan dan masih banyak lagi.
Tak perlu khawatir setelah lelah, pengunjung dapat beristirahat sambil menikmati berbagai kuliner khas Sumatea Utara. Untuk menikmati keindahan dan fasilitas yang tersedia hanya perlu membayar 5 ribu rupiah saja. Sangat terjangkau ya?
Foto: instagram.com/nanda_ulfani
Tak sulit menemukan kawasan objek wisata sawah ini, yakni di Jalan Johar Raya, Dusun VI Rawa Badak, Desa Pematang Johar, Kabupaten Deli Serdang. Dari pusat kota Medan hanya butuh waktu setengah jam perjalanan. Objek Wisata Sawah Pematang Johar buka mulai pukul 09.00 - 18.00 WIB setiap hari.
Adapun pilihan untuk bermalam ada di Jalan Percut Sei Tuan, Kabuapten Deli Serdang, namanya Miyana Hotel. Biaya menginapa mulai dari 300 ribu per malam.
Tags : #wisata #sawah #pematangjohar #wisatasawahpematangjohar #medan #sumatrautara
Artikel ini ditulis oleh : Nofia Rizki Sitorus
Menawarkan keindahan panorama bentangan sawah luas sejauh mata memandang.
20 Nov 2020
Hidangan ini bahkan wajib hadir menjadi teman pendamping saat perayaan-perayaan besar.
06 Nov 2020
Penikmat olahraga ekstrem dan memacu adrenalin wajib memanjat tebing ini.
17 Maret 2020
Membawa dan menggunakan bahan – bahan, resep, dan chef langsung dari Australia.
23 Oktober 2020
Hanya ada remang-remang lampu teplok dan dendangan musik-musik Jawa.
05 Februari 2021
Dapat melihat pemandangan Kota Padang secara keseluruhan, dan Pantai Padang di sebelah barat.
12 Januari 2021
Pasar takjil yang lengkap dan bisa lanjut beribadah sesudah berbuka.
07 Mei 2021
Mencicipi mie tradisional dengan resep turun temurun di Cirebon.
07 Mei 2021
Serasa seperti orang bangsa Mongol atau Indian.
07 Mei 2021
Ngopi sambil di temanin iringan lagu dari para bang-band ini bisa banget di Kedai ini.
07 Mei 2021
Di sini merupakan tempat bersejarah dengan bangunan tua sebagai latarnya.
07 Mei 2021