
Foto: brisiki.id/ayupujining
Di Indonesia banyak sekali jenis rujak, dan hampir setiap daerah memiliki ciri khas rujak yang berbeda dengan daerah lainnya. Entah dengan bahan yang memang berbeda, ataupun dimodifikasi dan ditambah dengan bahan tertentu sehingga membuat cita rasa rujak semakin istimewa. Beberapa jenis rujak yang sangat terkenal antara lain rujak juhi, rujak sayur, rujak cingur, rujak soto, rujak kuah pindang dan berbagai jenis rujak lainnya.
Puger yang merupakan salah satu daerah di pinggiran pesisir Kabupaten Jember, juga memiliki rujak yang selalu menjadi primadona, namanya erok-erok.
Disajikan dengan berbagai macam buah, erok-erok sekilas memang terlihat mirip dengan rujak manis, padahal seratus persen sangat berbeda, khususnya pada bumbu rujaknya. Jika rujak manis menggunakan kacang serta gula merah, maka erok-erok menggunakan petis serta tomat.
Maka jangan heran ketika menyantap erok-erok akan merasakan asam dan asin gurih yang sangat membaur. Karena memang seperti itulah cita rasa khas erok-erok. Manis dan asam dari buah-buahan akan membaur dengan rasa asin dari bumbu rujaknya. Buah-buahannya terdiri dari berbagai macam buah seperti timun, nanas, mangga, bengkuang, mangga, dan pepaya.
Salah satu penjual erok-erok di Puger adalah Bu Komeng. Beliau telah menjual erok-erok selama 22 tahun. Namanya telah menyebar hingga ke berbagai kecamatan sekitar Puger.

Foto: Brisik.id/Ayupujining
Selain harga yang terjangkau, tempat jualan Bu Komeng pun juga mudah dicari. Dari Alun-alun Puger, hanya membutuhkan waktu tidak lebih dari 10 menit. Teman Brisik hanya perlu mengambil arah barat hingga SMP Achmad Yani yang ada di Jl. Polda Sabari No.27, Krajan II, Puger Kulon, Puger, Kabupaten Jember. Nah, Warung Bu Komeng berada tepat di samping kiri gedung sekolah tersebut.
Dengan harga hanya Rp5.000, jangan khawatir dengan porsi yang sedikit. Bu Komeng terkenal dengan rujaknya yang isinya banyak. Teman Brisik bisa meminta buah apa saja yang diinginkan serta meminta tambahan tahu ataupun lontong dengan harga masih sama.

Foto: Brisik.id/Ayupujining
Puger yang merupakan salah satu daerah di pinggiran pesisir Kabupaten Jember, juga memiliki rujak yang selalu menjadi primadona, namanya erok-erok.
Disajikan dengan berbagai macam buah, erok-erok sekilas memang terlihat mirip dengan rujak manis, padahal seratus persen sangat berbeda, khususnya pada bumbu rujaknya. Jika rujak manis menggunakan kacang serta gula merah, maka erok-erok menggunakan petis serta tomat.
Maka jangan heran ketika menyantap erok-erok akan merasakan asam dan asin gurih yang sangat membaur. Karena memang seperti itulah cita rasa khas erok-erok. Manis dan asam dari buah-buahan akan membaur dengan rasa asin dari bumbu rujaknya. Buah-buahannya terdiri dari berbagai macam buah seperti timun, nanas, mangga, bengkuang, mangga, dan pepaya.
Salah satu penjual erok-erok di Puger adalah Bu Komeng. Beliau telah menjual erok-erok selama 22 tahun. Namanya telah menyebar hingga ke berbagai kecamatan sekitar Puger.

Foto: Brisik.id/Ayupujining
Selain harga yang terjangkau, tempat jualan Bu Komeng pun juga mudah dicari. Dari Alun-alun Puger, hanya membutuhkan waktu tidak lebih dari 10 menit. Teman Brisik hanya perlu mengambil arah barat hingga SMP Achmad Yani yang ada di Jl. Polda Sabari No.27, Krajan II, Puger Kulon, Puger, Kabupaten Jember. Nah, Warung Bu Komeng berada tepat di samping kiri gedung sekolah tersebut.
Dengan harga hanya Rp5.000, jangan khawatir dengan porsi yang sedikit. Bu Komeng terkenal dengan rujaknya yang isinya banyak. Teman Brisik bisa meminta buah apa saja yang diinginkan serta meminta tambahan tahu ataupun lontong dengan harga masih sama.

Foto: Brisik.id/Ayupujining
Bu Komeng selalu buka warung setiap hari pukul 9 pagi - 4 sore. Jika Teman Brisik hendak membeli, khususnya ketika pukul mendekati jam makan siang, jangan heran jika warungnya akan terlihat penuh. Cukup akali dengan membeli di jam-jam awal buka untuk menghindari antrean.
Selain erok-erok, Bu Komeng juga menjual menu lainnya. Seperti tahu lontong, rujak sayur, serta rujak cingur. Porsinya juga menggila dan dengan harga yang sama seperti erok-erok.
Selain erok-erok, Bu Komeng juga menjual menu lainnya. Seperti tahu lontong, rujak sayur, serta rujak cingur. Porsinya juga menggila dan dengan harga yang sama seperti erok-erok.
Artikel ini ditulis oleh Ayu
Berita Terkait
Di Kopiin Saja, Bisa Ngopi Sambil Masak Steamboat
Food & Travel 11 Januari 2021Rujak Serut Aceh, Rujak dengan Buah Kuini dan Salak
Food & Travel 11 Januari 2021Agrowisata Taman Gupa yang Maharupa
Food & Travel 07 Januari 2021Raung River Tubing, Wisata Alam dan Olah Raga Air
Food & Travel 05 Januari 2021Tahu Petis Bagoestira Gurihnya Maksimal
Food & Travel 04 Januari 2021Rujak Yusah, Rujak Cingur yang Merakyat di Jember
Food & Travel 04 Januari 2021
Terbaru
Rasa Pecel yang Melegenda Memang Istimewa
Food & Travel 27 Januari 2021Curug Leuwi Lieuk, Green Canyon-nya Bogor
Food & Travel 27 Januari 2021Puas Berjemur di Pantai Mengiat Nusa Dua
Food & Travel 27 Januari 2021Soto Daging Legendaris Bok Ireng
Food & Travel 26 Januari 2021Tiga Museum di Gedung Museum Hakka Indonesia
Food & Travel 26 Januari 2021
Berita Video
Popular Tags
Trending
Berburu Mainan di Jakarta Toys & Comics Fair 2020
News 29 Februari 2020Youtuber Masak Jenglot Goreng Tepung, Apa Rasanya?
News 19 November 2019Seperti Apa sih Fasilitas Hotel Untuk Isolasi
News 28 April 2020Nongkrong Asyik di Sumur Moo Nyoo
Food & Travel 07 Oktober 2020Pesona Bukit Bintang Tiga Rasa di Lombok
Food & Travel 12 Oktober 2019Nasi Bakar Isi Kepompong Ulat Jati
Food & Travel 04 Oktober 2019Mahasiswa Tuntut DPR Menunda RUU KUHP
News 20 September 2019