Perjalanan menuju Bali menggunakan transportasi darat dari arah Barat Pulau Jawa akan memakan waktu lama dan membuat bosan. Rasa bosan itu bisa berubah menjadi suntuk kalau saja tidak ada hiburan selama di dalam perjalanan.
Untuk melepas rasa bosan tersebut, menikmati sebentar pesona alam berupa pantai di sepanjang jalan yang dilewati menuju ke Bali adalah tawaran pelepas penat yang baik.
Akses yang Mudah
Pantai Bentar terletak di Desa Curah Sawo, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo. Dapat ditempuh dengan kendaraan umum seperti bus antar kota atau bus pariwisata maupun kendaraan pribadi selama kurang lebih 3 jam dari arah Surabaya, 1 – 2 jam dari arah Situbondo. Akses menuju ke Pantai Bentar tidaklah sulit karena hanya melewati jalan utama. Posisi pantai ini tepat di sebelah utara jalan utama antar provinsi pada KM.105+700 dari arah Surabaya menuju Bali.
Foto: brisik.id
Hiu Tutul: Daya Tarik selain Deburan Ombak dan Pasir Hitam Khas Pantura
Keunikan dari pantai ini adalah keberadaan hiu tutul yang muncul ke permukaan air laut sehingga bisa dilihat dengan mata telanjang. Untuk menyaksikannya, Ada dapat menggunakan perahu yang memang disewakan di sepanjang bibir pantai.
Hiu-hiu tersebut basanya muncul di awal tahun selama kurang lebih 3-4 bulan. Pada saat itu, pantai ini ramai dipadati pengunjung yang ingin melihat dekat sekawanan hiu tutul tersebut.
Selain hiu, pantai ini juga menawarkan pemandangan hutan bakau dengan jembatan kayu khas di atas air laut. Jembatan ini bisa jadi latar belakang pemandangan alam ciamik untuk foto Anda.
Jembatan tersebut merupakan akses untuk menuju gazebo yang ada di tengah laut. Berfoto di area gazebo juga memiliki pemandangan yang bagus terutama ketika sunset dan sunrise.
Fasilitas
Komponen fasilitas hiburan di Pantai Bentar adalah kolam renang khusus anak-anak usia 2-10 tahun, kebun binatang mini, area bermain anak, serta area bersantai untuk keluarga. Pada hari Sabtu/Minggu biasa diadakan pentas musik dangdut di panggung gembira yang memang disediakan sebagai fasilitas hiburan lainnya. Tak lupa, fasilitas umum seperti toilet dan mushola juga disediakan oleh pihak pengelola.
Bagi Anda yang hanya berniat mampir dan melepas penat karena terlalu lama di atas kendaraan ada baiknya menikmati keindahan pantai dengan bersantai di tempat makan atau kursi-kursi kayu yang ada di sepanjang pantai.
Foto: brisik.id
Biaya Mampir di Pantai Bentar
Tak perlu khawatir merogoh kocek dalam untuk memasuki kawasan pantai ini. Untuk 1 orang dikenakan biaya Rp10.000 sudah termasuk retribusi dan tiket masuk. Jika ingin melihat hiu tutul ke tengah laut maka dikenakan biaya sebesar Rp15.000 per orang. Beberapa fasilitas permainan anak juga dikenakan biaya mulai dari Rp4.000 hingga Rp5.000.
Bagi Anda yang merasa lapar dan ingin mengganjal perut, di sepanjang kawasan pantai banyak pedagang penjual makanan seperti gorengan bahkan makanan berat semacam nasi jagung, pecel, tak lupa aneka masakan laut. Harganya berkisar Rp8.000 sampaiRp 50.000 tergantung jenis makanan yang dipilih. Tak lupa juga ada penjual es degan seharga Rp7.000 sebagai ikon utama wisata pantai.
Selain itu, jika merasa matahari terlalu terik, tidak perlu panik. Pedagang di sana juga menjual bermacam-macam kaca mata dan topi untuk melindungi mata dan kepala dari silau dan panasnya sengatan sinar matahari.
Foto: brisik.id
Penginapan di Sekitar Pantai Bentar
Sebenarnya, tidak ada penginapan terdekat dari Pantai Bentar. Namun bagi Anda yang tidak hanya ingin sekadar mampir di Pantai Bentar, penginapan terdekat dengan estimasi waktu 15-20 menit dari lokasi pantai banyak tersebar di pusat Kota Probolinggo. Penginapan tersebut diantaranya Hotel Bromo Park dan Hotel Paseban Sena. Dengan harga sewa sekitar Rp400.000 sampai Rp500.000 per malam, sudah mendapatkan fasilitas hotel yang cukup baik dan nyaman.
Kalaupun memang ingin mengurangi pengeluaran selama wisata dengan pilihan lokasi penginapan yang masih di Kota Probolinggo, Colorbox yang berafiliasi dengan platform RedDoorz, bisa menjadi alternatif lain dengan harga sewa mulai dari Rp80.000 saja. Pemilihan tempat menginap di sekitar Kota Probolinggo ini memudahkan Anda untuk mencari makanan dan tempat berlibur lain karena di sekitar Kota Probolinggo banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi.