Pantai Lancing Jadi Tempat Rahasia

Food & Travel 02 Februari 2021

lombok secret beach wisata lancing pantai

Foto: instagram.com/dadamakbar/


Tak jauh dari Pantai Mawun, sekitar dua kilometer terdapat sebuah pantai perawan nan elok bernama Pantai Lancing. Mendengar namanya saja masih asing di telinga, karena pantai ini masih jarang diketahui wisatawan.

Pantai ini berada di Dusun Lancing, Desa Mertak Sari, Kecamatan Praya Barat, Lombok Tengah. Pantai ini pertama kali dibuka pada tahun 2017. Selain tak terlalu terkenal, akses pantai ini lumayan sulit dilalui, karena harus berjalan kaki melewati persawahan dan semak.

Apalagi untuk menuju pantainya, belum bisa menggunakan mobil. Hanya bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua dan berjalan kaki. Teman Brisik bisa menitipkan sepeda motor pada rumah-rumah nelayan, karena belum ada area parkir. Selanjutnya berjalan kaki menuju lokasi pantai.

Untuk menjangkau lokasi pantai, harus masuk 100 meter dari jalan raya. Pantai ini ibarat sebuah pusaka yang penuh dengan penjaga, karena medannya yang tak mudah dilalui dan tertutup semak belukar. Karena itulah pantai ini kerap dinamai The Secret Beach oleh wisatawan.

Foto: instagram.com/__nandut/

Sesampainya di lokasi, Teman Brisik akan disambut dengan deburan ombak dan pasir putih seperti butiran merica. Banyak pengunjung yang betah di pantai ini untuk berjemur dan tiduran di atas pasir pantai, karena sangat nyaman dengan tekstur pasirnya.

Persis di hadapan pantai terdapat sebuah tebing dengan bentuknya yang unik. Tebing ini cukup tinggi dengan bentuk lancip, jika dilihat dari kejauhan mirip dengan sebuah kastil. Tebing ini menjadi ikon wisata Pantai Lancing dan wajib untuk untuk didokumentasikan.

Untuk mendapatkan sudut pandang yang lebih luas, coba naik di sekitar perbukitan yang melingkupi pantai. Perbukitan ini menjadi pembatas pantai di sebelah kiri dan kanan. Bentuknya bukitnya tinggi menjulang, berwarna hijau dan menjadikan nuansa di sekitar pantai seperti tempat purba.



Dari atas perbukitan tersebut, Teman Brisik bisa menikmati angin yang bertiup dan bentangan pantai serta bukit yang hijau dan tebing. Dijamin hasil jepretan kamu juga akan nampak luar biasa saat mengambil gambar dari atas bukit.
 

Foto: instagram.com/lalusakti_/
 
Pantai Lancing memiliki ombak yang cukup kuat jadi tidak direkomendasikan untuk berenang. Tetapi Teman Brisik bisa mencoba aktivitas lainnya, seperti menyusuri pantai atau bersantai sambil menikmati kelapa muda.

Pantai ini dibuka setiap hari dalam 24 jam, tapi disarankan tidak berada di pantai pada malam hari. Untuk tiket masuk, cukup membayar biaya parkir pada warga setempat. Fasilitasnya pun masih minim, hanya ada tempat berteduh dan penjual kelapa muda di sekitar pantai.

Lokasi pantai Lancing berjarak 43 kilometer dari Kota Mataram, sekitar dua jam perjalanan. Untuk ke sini, sebaiknya menggunakan sepeda motor, tarif sewanya Rp50.000 - 85.000 per hari.

Untuk memudahkan, kamu bisa bertanya pada warga setempat jika sudah sampai di kawasan Selong Belanak. Bisa menggunakan rute: Kota Mataram - Cakranegara - Kediri - By Pass - Praya - Jalan Raya BIL - Batujai - Penujak - Mungkus - Selong Belanak - Pantai Lancing.

Akomodasi yang dekat dari Pantai Lancing ialah Ola-Ola Lombok. Berlokasi di Jalan Raya Selong Belanak, sekitar 9 km dari pantai. Fasilitasnya: penjemputan bandara, room service, akses pantai, kolam renang outdoor, kamar ber-AC, Wi-Fi dan sarapan. Tarifnya mulai dari Rp170.000.
Artikel ini ditulis oleh Baiq

lombok secret beach wisata lancing pantai

Berita Terkait

Voucher Rekomendasi

Berita Video