Pantai Munah merupakan salah satu destinasi wisata di Desa Selong Belanak, Kecamatan Praya Barat, Lombok Tengah. Pantai ini memiliki pemandangan alam yang menawan dan tempat yang sangat tenang.
Pantai ini begitu menawan karena dikelilingi oleh tebing bebatuan dengan bentuk yang unik, bagai sengaja dipahat. Sama seperti karakteristik yang dimiliki pantai tetangganya, yakni
Pantai Telawas dan Pantai Semeti.
Pantai Munah memiliki ombak yang cukup besar, sehingga cocok sebagai tempat surfing. Namun, pantai ini terbilang sepi pengunjung. Mungkin dikarenakan akses jalannya yang terbilang cukup susah dan fasilitasnya yang belum lengkap.
Jadi para wisatawan, khususnya wisatawan asing yang ingin bermain surfing, lebih memilih ke Pantai Mawi daripada Pantai Munah. Selain aksesnya tidak terlalu sulit fasilitasnya juga lebih lengkap.
Foto: instagram.com/sebutsaja_bakti/
Jalan menuju Pantai Munah terbilang terjal dengan jalan berbatu yang cukup panjang. Teman Brisik harus tetap berhati-hati dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima. Jangan lupa bawa bekal dan keperluan lainnya, karena belum ada warung makan, toilet dan penginapan.
Untuk ke Pantai Munah, satu-satunya alternatif harus melalui Pantai Telawas. Teman Brisik akan treking selama 10 menit menyusuri pesisir Pantai Telawas yang berbatu. Medannya terbilang mudah, namun harus tetap berhati-hati agar tak terpleset.
Walaupun didominasi tebing karang dan bebatuan, bukan berarti Pantai Munah tidak memiliki area berpasir. Justru pantai ini memiliki garis pantai dengan dua pemandangan, satu berpasir dan lainnya berbatu.
Pantai Munah memiliki garis pantai yang landai yang tak terlalu panjang dengan pasir putih halus. Air lautnya berwarna biru bening dengan ombak yang tinggi. Di sini bisa berfoto sepuasnya dengan hasil foto yang dijamin tak akan mengecewakan.
Jangan lupa juga untuk menyusuri tepian pantai di sebelah kiri, di sana terdapat sebuah daratan tinggi yang bisa didaki. Di atasnya, akan dimanjakan dengan pemandangan Pantai Munah dan perbukitan hijau Pantai Telawas yang elok dipandang mata.
Sayangnya, Teman Brisik tidak bisa berenang di sekitar Pantai Munah, karena ombaknya yang tinggi. Tetapi ada sebuah kolam alami yang tersusun dari bebatuan, cocok untuk berendam. Walaupun hanya muat untuk tiga orang, kolam ini lumayan untuk membuat badan kembali segar.
Foto:instagram.com/dapurema_lombok/
Pantai Munah berjarak 53 kilometer dari Kota Mataram. Belum ada angkutan umum yang membawa penumpang sampai ke lokasi pantai. Namun Teman Brisik bisa menyewa kendaraan atau menggunakan jasa travel.
Saat ini tiket masuk ke Pantai Munah masih gratis dan bisa diakses pengunjung dalam 24 jam. Tetapi tidak disarankan untuk berkunjung saat malam hari dan meninggalkan tempat jika sudah sore. Sebab lokasinya masih minim fasilitas dan penerangan.
Rute menuju Pantai Munah: Kota Mataram - Cakranegara - Kediri - Jalur By Pass - Praya - Jalan Raya BIL - Batujai - Penujak - Mungkus - Selong Belanak - Pantai Munah.
Akomodasi terdekat bernama Tiki Lodge, sekitar 2,5 km dari lokasi Pantai Munah. Fasilitasnya: area parkir, transportasi bandara, kolam renang privat, bar, restoran, layanan kebersihan, layanan pijat, akses Wi-Fi, ruangan bebas rokok, sarapan dan kamar ber-AC. Tarifnya mulai dari Rp505.000.