Foto: brisik.id
Butuh asupan kopi sekaligus butuh makanan berat? Anda bisa memasukkan kedai kopi satu ini ke dalam daftar tempat yang harus dikunjungi jika berada di Malang. Asupan kopi enak dan makanan yang mengiurkan lidah, bisa didapatkan saat datang ke Labore Coffee Eatery Malang.
Labore Coffee Eatery Malang beralamat di Jl. Soekarno Hatta No.25, Malang. Lokasi ini strategis karena merupakan sentra beberapa kedai kopi, tempat makan, serta kafe-kafe kekinian yang sering dikunjungi kaula muda. Kawasan ini memang berdekatan dengan beberapa kampus. Tak heran terlihat banyak pengunjung dari kalangan mahasiswa berkumpul di kawasan ini.
Anda bisa mengendarai kendaraan pribadi untuk mencapai kedai kopi satu ini. Begitupun dengan transportasi daring, bisa dimanfaatkan untuk menuju lokasi. Dijamin tak bakal kesasar atau salah arah karena Labore Coffee Eatery berada tepat di pinggir jalan besar.
Foto: instagram/@laborecoffeeeatery
Menikmati hidangan dengan suasana nyaman, tempatnya bersih, dan sajiannya bercita rasa lezat pasti menjadi idaman. Labore Coffee Eatery Malang merupakan salah satu kafe atau kedai kopi yang wajib dikunjungi ketika bertandang di kota dingin satu ini.
Labore siap menyediakan asupan kafein dengan biji kopi pilihan. Kopi yang dipilih pun memiliki cita rasa yang tak menghianati. Labore benar-benar menyediakan kopi pilihan, mulai dari proses pembelian biji kopi dari petani lokal, hingga roasting untuk memberikan kopi dengan kualitas terbaik.
Kafe ini kerap menjadi rujukan pecinta kopi. Selain itu, suasana dan rasa nyamannya adalah kecintaan para pelanggan. Jika ingin bekerja dengan suasana tenang, Labore Coffee Eatery adalah pilihan utama. Anda bisa bekerja dengan nyaman dalam ruangan bebas asap rokok.
Foto: brisik.id
Bagi mahasiswa yang membutuhkan ruang kerja nyaman, suasana baru, dan kopi yang enak, harus memasukkan kedai kopi satu ini ke dalam daftar tempat yang harus dikunjungi. Bekerja sembari menikmati kopi dan hidangan makanan lezat yang ditawarkan.
Di masa tatanan baru seperti ini, suasana kedai kopi masih sangat mungkin dikunjungi. Pihak cafe telah menerapkan protokol kesehatan. Anda tak perlu khawatir menghabiskan waktu di sini karena jumlah pengunjung dibatasi.
Soal olahan, menu yang wajib dipesan adalah signature coffee dari Labore Coffee Eatery seperti, brown sugar latte, monochrome, irish regal latte, pandan latte, dan premium chilled coffee. Kisaran harganya mulai dari Rp20.000 sampai Rp27.000. Premium chilled coffee coconut ini misalnya, Anda akan menemukan rasa kelapa saat meneguknya. Nikmat sekali!
Menariknya, bekas wadah kopi yang digunakan pun masih bisa dipakai ulang. Hitung-hitung mengurangi sampah plastik bukan? Wadah atau gelas nan ramah lingkungan.
Foto: brisik.id
Beragam menu kopi unggulan lainnya seperti espresso, manual brew baik filter bar, serta cold brew. Kisaran harganya mulai dari Rp25.000 sampai Rp28.000.
Selain kopi, hidangan pendamping yang juga tak kalah enak antara lain burger, shrimp roll, salted eeg yolk pasta with prawn, chicken soup with egg noodle, pho bo, hot wings, dan masih banyak lagi. Harga untuk makanan kisaran Rp30.000 sampai Rp42.000.
Tak sampai di situ, kedai ini menjadi spot favorit untuk berfoto. Nuansa warna kayu dan abu-abu hangat serta interior modern adalah spot terbaik untuk berburu konten. Bahkan ada satu sudut yang selalu jadi incaran berfoto, yaitu boneka beruang Teddy berukuran raksasa. Buruan perbarui feed instagram dan nikmati kopi di Labore Coffee Eatery.
Labore Coffee Eatery Malang beralamat di Jl. Soekarno Hatta No.25, Malang. Lokasi ini strategis karena merupakan sentra beberapa kedai kopi, tempat makan, serta kafe-kafe kekinian yang sering dikunjungi kaula muda. Kawasan ini memang berdekatan dengan beberapa kampus. Tak heran terlihat banyak pengunjung dari kalangan mahasiswa berkumpul di kawasan ini.
Anda bisa mengendarai kendaraan pribadi untuk mencapai kedai kopi satu ini. Begitupun dengan transportasi daring, bisa dimanfaatkan untuk menuju lokasi. Dijamin tak bakal kesasar atau salah arah karena Labore Coffee Eatery berada tepat di pinggir jalan besar.
Foto: instagram/@laborecoffeeeatery
Menikmati hidangan dengan suasana nyaman, tempatnya bersih, dan sajiannya bercita rasa lezat pasti menjadi idaman. Labore Coffee Eatery Malang merupakan salah satu kafe atau kedai kopi yang wajib dikunjungi ketika bertandang di kota dingin satu ini.
Labore siap menyediakan asupan kafein dengan biji kopi pilihan. Kopi yang dipilih pun memiliki cita rasa yang tak menghianati. Labore benar-benar menyediakan kopi pilihan, mulai dari proses pembelian biji kopi dari petani lokal, hingga roasting untuk memberikan kopi dengan kualitas terbaik.
Kafe ini kerap menjadi rujukan pecinta kopi. Selain itu, suasana dan rasa nyamannya adalah kecintaan para pelanggan. Jika ingin bekerja dengan suasana tenang, Labore Coffee Eatery adalah pilihan utama. Anda bisa bekerja dengan nyaman dalam ruangan bebas asap rokok.
Foto: brisik.id
Bagi mahasiswa yang membutuhkan ruang kerja nyaman, suasana baru, dan kopi yang enak, harus memasukkan kedai kopi satu ini ke dalam daftar tempat yang harus dikunjungi. Bekerja sembari menikmati kopi dan hidangan makanan lezat yang ditawarkan.
Di masa tatanan baru seperti ini, suasana kedai kopi masih sangat mungkin dikunjungi. Pihak cafe telah menerapkan protokol kesehatan. Anda tak perlu khawatir menghabiskan waktu di sini karena jumlah pengunjung dibatasi.
Soal olahan, menu yang wajib dipesan adalah signature coffee dari Labore Coffee Eatery seperti, brown sugar latte, monochrome, irish regal latte, pandan latte, dan premium chilled coffee. Kisaran harganya mulai dari Rp20.000 sampai Rp27.000. Premium chilled coffee coconut ini misalnya, Anda akan menemukan rasa kelapa saat meneguknya. Nikmat sekali!
Menariknya, bekas wadah kopi yang digunakan pun masih bisa dipakai ulang. Hitung-hitung mengurangi sampah plastik bukan? Wadah atau gelas nan ramah lingkungan.
Foto: brisik.id
Beragam menu kopi unggulan lainnya seperti espresso, manual brew baik filter bar, serta cold brew. Kisaran harganya mulai dari Rp25.000 sampai Rp28.000.
Selain kopi, hidangan pendamping yang juga tak kalah enak antara lain burger, shrimp roll, salted eeg yolk pasta with prawn, chicken soup with egg noodle, pho bo, hot wings, dan masih banyak lagi. Harga untuk makanan kisaran Rp30.000 sampai Rp42.000.
Tak sampai di situ, kedai ini menjadi spot favorit untuk berfoto. Nuansa warna kayu dan abu-abu hangat serta interior modern adalah spot terbaik untuk berburu konten. Bahkan ada satu sudut yang selalu jadi incaran berfoto, yaitu boneka beruang Teddy berukuran raksasa. Buruan perbarui feed instagram dan nikmati kopi di Labore Coffee Eatery.
Artikel ini ditulis oleh Verwati