Foto: instagram.com/omah.kelinci
Kuliner olahan daging kelinci masih jarang dijumpai walaupun jumlah peminatnya tidak bisa dibilang sedikit. Namun bukan berarti hidangan ini langka dan sulit ditemukan. Di Karanganyar, terdapat salah satu restoran yang menawarkan berbagai olahan daging dari hewan imut penyuka wortel tersebut.
Dengan berbagai macam bumbu, restoran yang satu ini mengklaim benar-benar menyajikan 100% daging kelinci. Rumah makan tersebut berada ada di Jalan Raya Solo-Tawangmangu, Gedangan, Salam, Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
Senada dengan nama restorannya, tak heran jika tempatnya identik dengan kelinci. Di restoran ini, pengunjung bisa menikmati berbagai sajian olahan kelinci, mulai dari rica-rica, steak, sup, kebab, sampai bumbu bali.
Tak hanya itu, salah satu yang populer adalah sate kelinci. Pelanggan pun dapat memilih menu beragam varian sate kelinci, mulai dari yang original, bumbu kacang, bumbu kecap, bumbu madu, mayonaise, tongseng dan masih banyak lagi.
Sumber foto:instagram.com/omah.kelinci
Namun, yang paling menarik dan terbilang jarang bisa dijumpai di resto-resto lainya adalah kebab kelinci. Alih-alih daging sapi, Resto Omah Kelinci mengemas hidangan khas Turki yang satu ini dengan isian daging kelinci yang memberikan cita rasa yang berbeda.
Udaranya yang sejuk, membuat lokasinya cocok untuk menikmati olahan kelinci yang dagingnya terasa hangat di perut. Ditambah lagi dengan nuansa alami yang tersaji, pengunjung pun akan lebih menikmati suasananya dengan santai, walaupun letaknya berada di pinggir jalan raya.
Selain karena sajian kulinernya, rumah makan ini juga dikenal lantaran memiliki kandang kelinci. Pengunjung juga diperbolehkan memberi makan kelinci dan bercengkrama langsung di dalam kandangnya. Setidaknya ada lebih dari 10 ekor kelinci di yang bisa dijumpai di lokasinya.
Dengan konsepnya yang menyertai pengalaman bermain bersama kelinci itu, banyak pengunjung yang mengajak anak-anak ke tempat ini. Selain bermain, pengunjung juga mendapatkan wawasan atau edukasi tentang kelinci.
Restoran yang satu ini dapat dikunjungi setiap hari, baik hari libur ataupun di hari-hari biasa. Resto Omah Kelinci sendiri buka mulai pukul 9 pagi hingga pukul 8 malam. Lokasinya tidak jauh dari Taman Herbal Lawu yang berada 800 meter di sebelah tenggara.
Tidak hanya olahan kelinci saja, Resto Omah Kelinci turut menyediakan olahan ikan, kambing, bebek, bahkan landak. Sama halnya dengan kelinci, jenis-jenis daging ini juga diolah menjadi berbagai macam, seperti tongseng, tengkleng, gulai dan sate.
Harga makanan di resto “Omah Kelinci” ini cukup terjangkau antara Rp17.000-Rp30.000 untuk satu porsi makanan. Kebab kelinci misalnya, sudah bisa dinikmati dengan harga Rp17.000/porsi, dan varian sate kelinci dibanderol mulai dari Rp27.000/porsi.
Dengan berbagai macam bumbu, restoran yang satu ini mengklaim benar-benar menyajikan 100% daging kelinci. Rumah makan tersebut berada ada di Jalan Raya Solo-Tawangmangu, Gedangan, Salam, Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
Senada dengan nama restorannya, tak heran jika tempatnya identik dengan kelinci. Di restoran ini, pengunjung bisa menikmati berbagai sajian olahan kelinci, mulai dari rica-rica, steak, sup, kebab, sampai bumbu bali.
Tak hanya itu, salah satu yang populer adalah sate kelinci. Pelanggan pun dapat memilih menu beragam varian sate kelinci, mulai dari yang original, bumbu kacang, bumbu kecap, bumbu madu, mayonaise, tongseng dan masih banyak lagi.
Sumber foto:instagram.com/omah.kelinci
Namun, yang paling menarik dan terbilang jarang bisa dijumpai di resto-resto lainya adalah kebab kelinci. Alih-alih daging sapi, Resto Omah Kelinci mengemas hidangan khas Turki yang satu ini dengan isian daging kelinci yang memberikan cita rasa yang berbeda.
Udaranya yang sejuk, membuat lokasinya cocok untuk menikmati olahan kelinci yang dagingnya terasa hangat di perut. Ditambah lagi dengan nuansa alami yang tersaji, pengunjung pun akan lebih menikmati suasananya dengan santai, walaupun letaknya berada di pinggir jalan raya.
Selain karena sajian kulinernya, rumah makan ini juga dikenal lantaran memiliki kandang kelinci. Pengunjung juga diperbolehkan memberi makan kelinci dan bercengkrama langsung di dalam kandangnya. Setidaknya ada lebih dari 10 ekor kelinci di yang bisa dijumpai di lokasinya.
Sumber foto:instagram.com/omah.kelinci
Dengan konsepnya yang menyertai pengalaman bermain bersama kelinci itu, banyak pengunjung yang mengajak anak-anak ke tempat ini. Selain bermain, pengunjung juga mendapatkan wawasan atau edukasi tentang kelinci.
Restoran yang satu ini dapat dikunjungi setiap hari, baik hari libur ataupun di hari-hari biasa. Resto Omah Kelinci sendiri buka mulai pukul 9 pagi hingga pukul 8 malam. Lokasinya tidak jauh dari Taman Herbal Lawu yang berada 800 meter di sebelah tenggara.
Tidak hanya olahan kelinci saja, Resto Omah Kelinci turut menyediakan olahan ikan, kambing, bebek, bahkan landak. Sama halnya dengan kelinci, jenis-jenis daging ini juga diolah menjadi berbagai macam, seperti tongseng, tengkleng, gulai dan sate.
Harga makanan di resto “Omah Kelinci” ini cukup terjangkau antara Rp17.000-Rp30.000 untuk satu porsi makanan. Kebab kelinci misalnya, sudah bisa dinikmati dengan harga Rp17.000/porsi, dan varian sate kelinci dibanderol mulai dari Rp27.000/porsi.
Artikel ini ditulis oleh Agus Purmawanto