Danau Biru Tewang Rangkang, Pesona Keindahan Bekas Tambang

Food & Travel 27 Februari 2021

Foto: disporbudpar.katingankab.go.id

Kalimantan Tengah memiliki sejuta keindahan alam yang sangat mempesona yang mampu memikat pengunjung. Pesona keindahan yang terdapat di alam Borneo satu ini sangat menarik untuk dikunjungi. Menjadi salasatu objek wisata Kabupaten Katingan yang selalu ramai dikunjungi, danau biru ini memilki daya tarik dengan keindahan warna danaunya. Danau Biru Tewang Rangkang merupakan danau yang berada di Kecamatan Tewang Sangalang Garing, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah. Sebutan Tewang Rangkang itu sendiri merupakan nama dari sebuah desa tempat danau ini berada.

Danau Biru Tewang Rangkang terbentuk karena ada bekas galian proyek pertambangan di Kabupaten Katingan. Keberadaan sebuah lubang berukuran besar yang digenangi air dan seiring berjalannya waktu air dalam danau ini berwarna kebiruan.

Foto: Instagram.com/xyxiicha

Danau biru ini memiliki warna yang cukup unik yang menjadi daya tariknya, yaitu keberadaan warna hijau tosca yang berpadu dengan warna biru, dan ditambah lagi dengan air yang jernih. Air danau yang berwarna hijau kebiruan tersebut dikarenakan oleh banyaknya plankton di kawasan danau.

Pengunjung dapat mengabadikan momen di tempat ini dengan berlatar warna biru sehingga terkesan lebih natural. Di danau ini juga terdapat beberapa gundukan tanah yang mengeras di beberapa lokasi sehingga dapat di manfaatkan sebagai spot foto terbaik. Untuk bisa sampai ke lokasi objek wisata membutuhkan waktu sekitar 2 jam dari kota Palangka Raya.

Menjadi perhatian bagi pengunjung yang datang bahwa air yang terdapat di dalam danau ini tidak bisa digunakan untuk kegiatan mandi/berenang, diminum, atau kegiatan lainnya. Badan Lingkungan Hidup (BLH) telah melakukan pengujian terhadap kualitas air, dan terbukti sangat berbahaya juga berpotensi membawa parasit ke dalam tubuh.

Danau Biru Tewang dikelilingi oleh rerimbunan pohon hijau yang  menambah kesan alam terbuka. Air yang sejuk dan jernih sangatlah menarik perhatian akan tetapi Teman Brisik harus tahu dulu bahwa kedalaman danau ini mencapai 7 hingga 8 m.

Foto: Instagram.com/xyxiicha

Kawasan ini menjadi tempat liburan favorit bagi masyarakat Kalimantan Tengah terutama bagi masyarakat Palangka Raya. Tidak heran tempat ini selalu ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Fasilitas yang tersedia di tempat wisata ini seperti toilet, pondok wisata dengan beberapa pedagang makanan, parkiran luas, jalan menuju lokasi yang mudah untuk dilalui oleh kendaraan.

Rute
Rute tercepat menuju lokasi wisata dari kota Palangka Raya mulai dari bundaran besar melalui Jl. A. Yani melewati Jl. Trans Kalimantan menuju ke jalan Monomental di Kasongan Lama. Setelah memasuki Kasongan di jl. Tjilik Riwut Km 69, selanjutnya bergerak mengikut jalan Jenderal Sudirman. Teman Brisik akan di pandu dengan plang sebagai petunjuk arah jalan. Di tempat ini Teman Brisik akan menemukan papan nama berwarna putih yang bertuliskan "Selamat Datang di Desa Tewang Rangkang dan Objek Wisata Danau Biru". Beberapa meter ke depan Danau Biru Tewang sudah mulai terlihat dari kejauhan. Rute jika melalui daerah Kasongan hanya 30 menit melewati jalan Kecamatan Pulau Malan. Rute ini lebih cepat dibandingkan dari kota Palangka Raya. Selama perjalanan menuju ke objek wisata cukup menyenangkan dengan kondisi jalan beraspal yang dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.

Penginapan
Begitu banyak penginapan dekat denagn tempat wisata ini yang dapat menjadi pilihan Teman Brisik. Salasatunya, yaitu Hotel Win Romeo sekitar 30 menit dari tempat wisata. Hotel Win Romeo beralamat di jalan Soekarno-Hatta, Kasongan, Katingan Hilir. Hotel ini memiliki fasilitas parkir gratis yang cukup luas, pelayanan yang ramah, kamar nyaman dan bersih serta WiFi gratis. Di sekitaran hotel juga tersedia warung kelontong dan warung makan serta toko-toko pakaian. Tarif hotel per malamnya seharga Rp. 100.000-Rp. 1.7 juta.

Suvenir
Di sekitar danau belum tersedia tempat penjual suvenir khas Danau Biru Tewang, tetapi Teman Brisik dapat berburu suvenir di Kota Kasongan yang berjarak hanya sekitar 30 menit dari lokasi wisata.

Menghabiskan hari libur bersama keluarga dan teman-teman di Danau Biru Tewang akan sangat menyenangkan, atau mengabadikan foto Bersama orang tersayang memberikan makna tersendiri tentunya. So, tunggu apa lagi? Yuk! liburan ke Kasongan.

Tags : tewang rangkang danau biru katingan kasongan palangka raya kalimantan tengah liburan travel

Artikel ini ditulis oleh : Fitri Diana Batubara


Berita Terkait

News

Sempat Alami Kelesuan, Tingkat Kunjungan Wisatawan di Sleman Naik Selama Libur Paskah

Meski pandemi belum usai tak menyurutkan niat pelancong untuk tetap berwisata.

10 Apr 2021

Food & Travel

Kuliner Warisan Budaya Dayak Tempo Doeloe Serba Kandas

Menikmati sambal khas Dayak dengan ikan bakar yang enak tiada tara.

07 Apr 2021

Food & Travel

Cerita.io Jadi Ruang Minum Teh di Tengah Ramainya Tempat Ngopi

Tempatnya enak buat nongkrong dan dekat dari pusat kota dan jalan besar.

06 Apr 2021

Voucher Rekomendasi

BoomBoom Waterpark

Waterpark

Rp 30,000 Rp 50,000

Kereta Api Mini TMII

Playground

Rp 19,000 Rp 25,000

Terbaru

more

News

Kembali Buka! Yuk, Wisata ke Taman dan Hutan Ibu Kota

Berwisata di taman dan hutan kota Jakarta.

11 April 2021

Food & Travel

Jiwa-Jawi Jogja, Destinasi Kuliner dan Budaya

Restoran dengan konsep Jawa baik dari sajiannya maupun desain bangunannya

11 April 2021

Food & Travel

Frogshelter, Punk Coffee Bar Bernuansa Konser Musik

Ngeband sambil ngopi bisa disini.

11 April 2021

Lifestyle

Self Service, Salah Satu Budaya Berjualan di Malang

Konsep self service sangat mudah dijumpai baik dalam berbagai bidang usaha di Kota Malang.

11 April 2021

Food & Travel

Inovasi dan Kreasi Narassi, Bikin Nyaman dan Betah

Destinasi baru sebagai tempat nongkrong dan ngopi saat menyambangi Kota Tasikmalaya.

11 April 2021

Berita Video

more