Korean Wave telah lama menyebar di kalangan masyarakat, khususnya Indonesia. Kini, berbagai kalangan mulai dari orang dewasa, remaja, bahkan anak kecil sekalipun dapat menyukai gaya hidup dari Korea Selatan ini.
Tentunya hal tersebut menjadi sebuah peluang bagi para pemilik restoran atau tempat makan, dengan adanya menu-menu khas Korea maka hal tersebut akan menyita perhatian publik yang luas juga. Salah satu tempat makan dengan vibe Korea yang kental adalah Seoul City, warga Surabaya dan sekitarnya pasti tidak asing dengan nama tersebut.
Dengan tagline 'The taste of Korea', tempat makan yang satu ini akan memuaskan selera pencinta Korea. Makanan dan minuman yang disajikan dapat dipastikan halal dan bisa dikonsumsi oleh siapa saja. Berlokasi di Jl. Manyar Jaya No. 5A, Menur Pumpungan, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur. Buka setiap hari mulai pukul 12.00-21.00 WIB.
Untuk mempermudah sampai di lokasi, kita bisa memulai rute di Taman Bungkul dengan jarak 4,4 km selama 13 menit perjalanan melalui Jl. Ngagel Jaya Selatan. Dapat juga memilih rute alternatif melalui Jl. Jagir Wonokromo dengan estimasi perjalanan kurang lebih selama 18 menit sejauh 5,7 km. Lokasi tempatnya sangat strategis dan mudah untuk ditemukan.
Foto: instagram.com/seoul.city_idHarga yang dibandrol sangatlah terjangkau jika dibandingkan dengan restoran-restoran lainnya. Menu yang ditawarkan juga termasuk lengkap dan beraneka ragam. Dapat mengobati rasa penasaran kita akan cita rasa autentik dari makanan dan minuman khas Korea.
Area Seoul City ini terdiri dari ruangan ber-AC dan non-AC, kita tidak perlu khawatir dengan panasnya Kota Surabaya ketika menyantap hidangan di sini. Selama menikmati hidangan, kita akan ditemani dengan lagu-lagu Korea yang akan memanjakan suasana hati kita. Cita rasa yang autentik dan lagu yang khas, merupakan perpaduan paling sempurna bagi para penggemar K-Pop dan K-Drama. Tempatnya bersih, cocok untuk sekadar nongkrong dengan harga yang tidak menguras dompet pengunjung.
Foto: instagram.com/seoul.city_idSesuai dengan namanya, kita akan dapat menemui berbagai macam menu khas Korea. Hidangan dengan lilitan keju mozarella yang disajikan dengan cara hotplate seperti di drama-drama Korea akan mudah ditemukan di Seoul City ini. Menu-menu yang ditawarkan antara lain rice bowl K-Pop, jajangmyeon, teokbokki with moza cheese, chicken buldak, kimchi stir fried with cheese, beef bibimbab, ramyeon, odeng, dan masih banyak lagi. Harga menu makanannya berkisar antara Rp11.000-45.000.
Tak kalah dengan menu makanannya, menu minumannya pun juga bervariasi, mulai dari oksusu cha, bori cha, lemon tea, gurin, milo, dan masih banyak lagi. Harga minumannya dibandrol dengan kisaran Rp8.000-13.000 saja. Dengan harga yang terjangkau, kita sudah bisa menikmati hidangan khas Korea dengan sangat puas.