Travel 28 September 2021
Foto: Instagram.com/biliranch
Saat ini menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman menjadi pilihan untuk refreshing selama pandemi, kegiatan refreshing tersebut tentu dengan cara bersenang-senang dan menghilangkan penat. Apalagi refreshing tersebut dilakukan di suatu tempat dengan cara dan suasana yang berbeda. Salah satunya adalah piknik sembari wisata ala koboy alias berkuda.
Berkuda merupakan kegiatan menyenangkan sekaligus kegiatan olahraga yang membuat tubuh menjadi sehat. Ditambah pula kegiatan piknik dengan pemandangan hijau yang memanjakan mata, mampu membuat kegiatan refreshing kalian semakin menyenangkan. Nah, terdapat salah satu tempat wisata yang ada di Bandung dengan konsep piknik sambil wisata ala koboy yaitu di Bili Ranch Lembang. Disini bisa menjadi pilihan kalian untuk menghabiskan waktu bersama keluarga ataupun teman loh.
Wisata ala koboy yang ada di Bili Ranch Lembang ini terbuka bagi semua kalangan, mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Tak hanya itu, bagi pemula pun bisa berkuda di tempat ini. Dan jangan khawatir, fasilitas berkuda disini sudah pasti aman karena selama kegiatan ditemani oleh pelatih yang sudah berpengalaman. Jadi sudah terjamin keselamatannya.
Lokasi Bili Ranch Lembang
Foto : instagram.com/biliranch
Bili Ranch Lembang ini terletak di Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Lebih tepatnya berada di Jalan Raya Tangkuban Parahu No. 100. Dari pusat kota Bandung, dibutuhkan waktu sekitar 36 menit atau sekitar 15 km untuk menuju lokasi. Sedangkan dari Lembang, kalian hanya menempuh waktu 5 menit saja. Jika sudah di Lembang, kalian berjalan ke arah barat laut menuju Jalan Raya Tangkuban Parahu, lalu belok kanan dan berjalan lurus hingga menemukan Bili Ranch Lembang. Untuk lokasi ada di sebelah kanan jalan. Kalian bisa berkunjung ke Bili Ranch Lembang ini di hari Selasa hingga Minggu pada pukul 8.00 – 17.00.
Kegiatan Berkuda di Bili Ranch Lembang
Foto : instagram.com/biliranch
Kegiatan berkuda dilakukan di rumput hijau yang luas ditemani sejuknya udara dan pemandangan bukit indah dari Kota Kembang ini. Fasilitas yang disediakan pun cukup lengkap dan aman, ditambah kegiatan berkuda ini didesain dengan family style jadi kalian dan keluarga bisa bersenang-senang dengan kualitas fasilitas yang baik tentunya.
Dari segi tarif, wisata berkuda di Bili Ranch Lembang ini dibanderol dengan harga Rp350.000/ jam dan untuk apabila ingin berkuda dengan pelatih yang cukup berpengalaman dibanderol Rp500.000/ jam. Selama durasi satu jam tersebut, kuda bisa ditunggangi secara bergiliran dengan jumlah maksimal dua orang saja. Untuk pemesanan kalian bisa hubungi di official account Instagram @biliranch, disana tertera link yang berisikan nomor telepon untuk melakukan reservasi wisata berkuda ini.
Area Piknik Bili Ranch Lembang
Foto : instagram.com/biliranch
Setelah lelah dengan kegiatan berkuda, kalian juga bisa menikmati dan bersantai di tempat ini yaitu dengan melakukan wisata piknik disini. Dengan pemandangan bukit yang mengelilingi Lembang, pohon-pohon dan rerumputan menambah kesan asri di tempat ini. Kalian juga bisa berburu spot-spot foto yang Instagrammble disini. Tersedia dua pilihan paket piknik yang bisa dipilih yaitu paket keranjang dan paket bakul. Untuk paket keranjang dikenakan tarif Rp65.000/keranjang, di dalamnya berisikan tikar handmade dan minuman soda. Sedangkan paket bakul berisikan berbagai macam paket menu makanan dengan tarif mulai dari Rp140.000/2 pax dan menu camilan mulai dari Rp30.000/porsi. Pilihan menu paket makanan sendiri terdiri nasi liwet, nasi timbel, nasi padang dan nasi kuning.
Apabila ingin mengunjungi Bili Ranch Lembang terdapat beberapa rekomendasi tempat penginapan yang terbaik, diantaranya Puteri Gunung Hotel dengan jarak tempuh 620 m saja. Fasilitas yang disediakan juga sangat lengkap yaitu outdoor pool, spa, taman bermain serta restaurant. Harga untuk bisa menginap di tempat ini berkisar Rp430.000/malam. Untuk pemesanan kalian bisa mengunjungi website Puteri Gunung Hotel di puterigunung.com.
Tags : travel bekuda wisata ala koboy bandung wisata lembang piknik brisik.id
Artikel ini ditulis oleh :
Ranking Level
Badge | Name | Keterangan |
---|---|---|
Bronze 1 | 1-14 artikel | |
Bronze 2 | 15-30 artikel | |
Bronze 3 | 31-45 artikel | |
Bronze 4 | 45-60 artikel | |
Bronze 5 | 61-75 artikel | |
Silver 1 | 76-125 artikel | |
Silver 2 | 126-175 artikel | |
Silver 3 | 176-225 artikel | |
Silver 4 | 226-275 artikel | |
Silver 5 | 276-325 artikel | |
Gold 1 | 326-400 artikel | |
Gold 2 | 401-475 artikel | |
Gold 3 | 476-550 artikel | |
Gold 4 | 551-625 artikel | |
Gold 5 | 626-700 artikel | |
Platinum 1 | 701-800 artikel | |
Platinum 2 | 801-900 artikel | |
Platinum 3 | 901-1000 artikel | |
Platinum 4 | 1001-1100 artikel | |
Platinum 5 | 1101-1200 artikel | |
Diamond 1 | 1201-1350 artikel | |
Diamond 2 | 1351-1500 artikel | |
Diamond 3 | 1501-1650 artikel | |
Diamond 4 | 1651-1800 artikel | |
Diamond 5 | > 1800 |
Bandung {[{followers}]} Followers
Gedung Filateli yang direnovasi menjadi community hub di tengah Jakarta.
17 Okt 2021
Dari namanya saja sudah terlihat unik dan memiliki makna yang artinya memberikan suasana keindahan surgawi.
14 Okt 2021
Bebas bawa hewan peliharaan kalian buat ngopi bareng dan main di halaman.
14 Okt 2021
Bus wisata ini akan mengajak kamu berkeliling di tempat-tempat wisata di Kota Madiun secara Gratis.
07 Agustus 2021
Salah satu keunikan dari tempat ini ialah adanya Vihara dan Mushola yang berhadapan di tempat ini.
05 Agustus 2021
Berhasil meraih penghargaan dalam Indonesia Sustainable Tourism Award 2018.
07 Oktober 2021
Satenya lembut dan bumbunya meresap gurih ke dalam daging.
10 Juni 2021
Cocok sekali bagi para pencinta rasa manis.
28 Maret 2021
Beberapa wisatawan berkunjung ke sini sengaja untuk menenangkan pikiran.
17 Oktober 2021
Sangat simple namun terlihat asyik mirip seperti coffee shop di Bandung.
17 Oktober 2021
Selain bermalam, Teman Brisik juga bisa melakukan aktivitas lainnya.
17 Oktober 2021