Mengulik Filosofi Gotong Royong di Taman Pelangi Bantul

Travel 17 Oktober 2021

Foto: Brisik.id/Herdita Dyah Nuraini

Serunya Jogja bukan hanya dari mahasiswa yang datang ke kota pelajar ini, melainkan juga karena istimewa warganya yang guyub rukun dengan falsafah gotong royong.  Mengulik Taman Pelangi, Teman Brisik akan mengacungkan jempol akan nilai-nilai kebersamaan warga RT 01 dan 02 Bembem, Padukuhan Blawong 2, Kalurahan Trimulyo, Kapanewon Jetis, Bantul. 

Bisa jadi belum banyak yang mengetahui tempat ini, namun berbagai wahana rekreasi sederhana yang ditawarkan, area taman ini menjadi tempat yang asyik dan menarik buat piknik bersama keluarga ataupun teman. 

Keunikan Taman Pelangi

Taman Pelangi yang dibuka sejak Februari 2018 lalu, terletak di bantaran Sungai Opak dengan pemandangan yang masih cukup asri. Taman Pelangi ini bermula dari area berpasir yang digunakan sebagai tempat memancing dengan beberapa gubuk kecil untuk tempat berteduh. 

Pada akhir tahun 2017 lalu, daerah ini tersapu banjir besar dampak Badai Siklon Cempaka. Banjir yang terjadi karena meluapnya Sungai Opak waktu itu, menghanyutkan gubuk pemancing dan rumpun-rumpun bambu di tepian sungai, serta meninggalkan hamparan berpasir. Anak-anak menjadikan hamparan ini sebagai tempat bermain. Warga menambahkan bandulan (ayunan dalam Bahasa Jawa) yang terbuat dari ban bekas, untuk arena bermain anak-anak dan di cat berwarna-warni menyerupai pelangi. Lama kelamaan, setiap sore banyak anak-anak datang bermain ke taman ini, mereka menyebutnya Taman Pelangi karena warna-warni di area itu.  

Keramaian anak-anak mendatangkan rezeki tersendiri buat pedagang jajanan yang ada di sekitar area. Kini Taman Pelangi menjadi salah satu lokasi berwisata yang murah meriah, karena pengunjung hanya dipersilakan mengisi kotak di pintu masuk taman secara sukarela, yang digunakan pengurus taman untuk biaya pemeliharaan. Pengunjung Taman Pelangi di hari libur bisa mencapai 5.000 orang, sedangkan hari biasa mencapai 3.000an orang. 

Foto: Brisik.id/Herdita Dyah Nuraini

Tim kreatif Taman Pelangi yaitu warga RT. 01 dan 02 Padukuhan Bembem, bersepakat untuk menambahkan perahu yang digunakan untuk menyusuri Sungai Opak. Perahu pertama seharga Rp15.000.000 di beli dari iuran 30 warga pada tahun 2018. Setelah setahun berselang, perahu kedua dibeli dari uang hasil pengelolaan Taman Pelangi. Warga kedua RT tersebut membuat jadwal shift jaga secara bergantian. Pada musim penghujan, warga bergotong royong menaikkan perahu-perahu tersebut ke darat supaya tidak tersapu banjir.

Taman Pelangi sebagai obyek wisata yang dikelola mandiri oleh warga sekitar ini, telah dikunjungi beberapa kelompok warga dari kapanewon lain yang juga memiliki area di tepi sungai. Mereka melakukan studi tiru untuk mengembangkan obyek wisata serupa secara mandiri.

Fasilitas dan Wahana Taman Pelangi

Konsep wisata Taman Pelangi ini ramah anak. Berbagai fasilitas bermain anak terdapat di taman ini, ada kolam renang anak yang di letakkan di tiga spot, dengan tulisan "Bayar dulu 5000 baru byur" di salah satu kolam renang yang terletak di tengah taman. Pedagang jajanan ditata seapik mungkin menyatu dengan taman. Beberapa gazebo dibuat untuk tempat orang tua menunggu  anak-anak yang asyik bermain. Musala dan toilet juga disediakan di taman ini. Area playground dilengkapi dengan beberapa hewan peliharaan yang dipertontonkan di dalam kandang, ada Fico dan Tama si Iguana, ataupun burung dara yang baru saja bertelur empat butir.  

Foto: Brisik.id/Herdita Dyah Nuraini

Taman pelangi juga dilengkapi spot swafoto seperti menara "Eiffel" mini yang di atasnya diberi sepeda "jengki" (sebutan sepeda model jadul di Jawa) , ataupun becak-becak di atas bambu di tepi sungai. Tak ketinggalan, untuk membudayakan literasi, Taman Pelangi juga menambahkan spot baca dengan buku-buku hibah dari mahasiswa KKN di situ. Eits, satu lagi yang  menjadikan area Taman Pelangi ini menarik, ada spot karaoke dengan tarif sukarela, pengunjung bisa menyumbangkan lagu dengan suara terbaiknya. Wahana lain adalah perahu yang disediakan untuk susur sungai Opak pulang pergi sejauh 1 Km dengan tarif Rp5.000 per orang.  Murah meriah banget ya, semua serba Rp5.000. 

Bagi pengunjung yang datang untuk acara tertentu dengan kelompok besar bisa memesan pendopo Taman Pelangi. Harga sewa pendopo relatif murah yaitu Rp100.000 sudah bisa menggunakan pendopo selama tiga jam, dan bila membutuhkan tambahan waktu, cukup mengeluarkan Rp25.000 per jam. Tikar sebagai alas duduk disewakan seharga Rp5.000 per lembarnya. 

Lokasi Taman Pelangi

Taman Pelangi buka dari pukul 06.00 - 18.00 WIB Akses menuju Taman Pelangi relatif mudah dijangkau pengunjung. Teman Brisik yang sedang berada di Terminal Giwangan Yogya, bisa menggunakan ojol ke arah selatan melalui Jalan Imogiri Timur sejauh 6,8 Km hingga petunjuk arah Taman Pelangi, kemudian berbelok ke kiri melewati permukiman penduduk Bembem, dan sampailah di area parker kendaraan. 

Penginapan terdekat dengan Taman Pelangi, sebut saja Ada Waktu Bed & Breakfast, Jalan Kedaton Raya, Padukuhan Keputren, Kalurahan Pleret, Kapanewon Pleret, Bantul yang berjarak 3,4Km dengan harga menginap Rp500.000 atau bisa juga memilih Pak Dhe Home Stay di Padukuhan Degan, Kalurahan Timbulharjo, Kapanewon Sewon, Bantul yang berjarak sejauh 6 Km dengan harga menginap Rp300.000  semalam. Informasi lebih lanjut Teman Brisik bisa menghubungi nomor telepon 082220092619.

Tags : brisik.id liburan jalan-jalan rekreasi wisata anakanak tamanpelangi yogyakarta bantul travel

Artikel ini ditulis oleh :

Herdita Dyah Nuraini
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Bantul {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Travel

Berlibur ke Hotel Terfavorit di Jakarta, Hotel Ciputra Jakarta

Tidur nyaman, dengan prokes dan fasilitas lengkap.

28 Nov 2021

Travel

Verse Luxe, Hotel Modern dengan Kafe 24 Jam

Dekat dengan pasar tekstil Tanah Abang, mal perbelanjaan, dan hiburan malam yang trendi.

28 Nov 2021

Kuliner

Ashtari Restaurant & Lounge Lombok Menyuguhkan Pemandangan Indah dan Sejuk

Menikmati keindahan pemandangan pantai lombok.

28 Nov 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Espressoul, Tempat Kecil yang Menyenangkan

Coffee shop sekaligus co-working space.

23 Agustus 2021

Travel

Jembatan Mangunsuko, di Bawahnya Mengalir Sungai Bak Dunia Khayalan

Memilik fungsi awal sebagai jembatan penghubung dan berubah menjadi destinasi wisata.

04 April 2021

Travel

Foto Manis Ala Masinis Di Taman Kereta Api

Daya tarik taman ini adalah keberadaan lokomotif uap C2606 yang menghiasi taman.

03 Agustus 2021

Kuliner

Menikmati Ketenangan Empang Di Kopi Sawarga

Minum kopi di atas empang.

05 November 2021

Kuliner

Made One Coffee, Nongkrong Mewah di Pusat Kota Surabaya

Menikmati santapan dan kopi di kafe yang instagrammable.

26 April 2021

Terbaru

more

Kuliner

Cantik Menawan, Ela! Greek Doughnuts

Sajian donut lezat dikemas dalam wadah cup cantik.

28 November 2021

Travel

Bermain Bersama Peliharaan Kesayangan di Paws Dog Dream Park

Tempat bermain hewan peliharaan yang lengkap.

28 November 2021

Travel

Berlibur ke Hotel Terfavorit di Jakarta, Hotel Ciputra Jakarta

Tidur nyaman, dengan prokes dan fasilitas lengkap.

28 November 2021

Kuliner

Kecil dan Minimalis, Ohana Coffee Canggu Kedai Kecil yang Cantik

Keindahan view pesawahan dari balik kedai mungil.

28 November 2021

Travel

Verse Luxe, Hotel Modern dengan Kafe 24 Jam

Dekat dengan pasar tekstil Tanah Abang, mal perbelanjaan, dan hiburan malam yang trendi.

28 November 2021

Berita Video

more