Pesona Wisata Bersejarah Situs Nglambangan Madiun

Travel 12 Oktober 2021

Foto: gmaps/Punden Lambang Kuning

Banyak sekali situs-situs peninggalan sejarah yang dijadikan sebagai kawasan wisata. Tak lain karena keindahan maupun keunikan yang dimilikinya. Sehingga meningkatkan daya tarik wsiatawan untuk mau berkunjung. Selain digunakan sebagai sarana pariwisata, situs bersejarah juga biasa dijadikan sebagai sarana belajar, tradisi, dan penelitian.

Bagi Teman Brisik yang ingin merencanakan liburan ke tempat bersejarah, bisa langsung meunuju Situs Nglambangan yang berada di Desa Nglambangan, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun. Tempat bersejarah ini juga menyimpan banyak keindahan menarik untuk dikunjungi.

Foto: gmaps/Punden Lambang Kuning

Selain itu lokasinya juga cukup mudah dijangkau dari Kota Madiun dengan hanya menempuh jarak sekitar 10 kilometer saja. Bagi yang ingin mengunjunginya, bisa menempuh rute dengan memulai perjalanan melewati Jl. Sri Rejeki dan Jl. Pilang Dana. Setelah itu bisa menanyakan rute selanjutnya kepada warga sekitar agar tidak tersesat karena ada banyak sekali jalan bercabang.

Situs Nglambangan merupakan peninggalan dari zaman Kerajaan Majapahit. Siapa pun yang berkunjung ke sini bisa menyaksikan secara langsung beberapa peninggalan, seperti sanding/miniatur rumah/lumbung, Batu Tunggul, dua buah umpak persegi, Pura Lambangsari, pesiraman beserta tempat keramat rumah Eyang Kromodiwiryo, Watu Dakon, Punden Lambing Kuning, Lumbung Selayur, sumur kuno, dan Sendang Jambangan.

Foto: gmaps/Punden Lambang Kuning

Banyaknya benda peninggalan sejarah di tempat ini sering dijadikan warga sekitar untuk upacara ritual pada saat Bulan Suro. Kamu juga dapat menyaksikan ritual tersebut secara langsung. Namun karena masih dalam keadaan pandemi, ritual tersebut masih digelar secara terbatas.

Beberapa peninggalan sejarah yang ada di Situs Nglambangan ini bisa dijadikan sebuah latar belakang foto yang sangat menarik. Meski begitu tetap harus menjaga sikap dan tutur kata yang baik ketika sedang berada di dalam kawasan situs.

Punden Lambang Kuning merupakan salah satu objek di Situs Nglambangan yang menjadi pusat perhatian banyak pengunjung. Hal ini dikarenakan di lokasi tersebut terdapat sebuah makam Nyai Lambang Kuning.

Foto: gmaps/Punden Lambang Kuning

Menurut cerita, Nyai Lambang Kuning merupakan keturunan Kerajaan Kahuripan. Ia melarikan diri dan membabat hutan menjadi sebuah desa yang saat ini bernama Desa Nglambangan. Hal ini dilakukan karena Nyai Lambang Kuning merupakan korban dari Calon Arang.

Area Punden Lambang Kuning tertanam banyak pepohonan besar yang membuat hawa sejuk di sekitarnya. Pendopo yang di sekitar Situs Nglambangan dapat dijadikan sebuah tempat peristirahatan.

Sebenarnya area Punden Lambang Kuning memiliki dua halaman. Halaman pertama terdapat pendopo yang biasa digunakan untuk ritual bersih desa. Sedangkan halaman kedua terdapat rumah kecil berisi benda peninggalan sejarah.

Foto: gmaps/Punden Lambang Kuning

Di sekitar halaman kedua juga terdapat tiga lumping batu, sedangkan di bagian kiri tempat kumpulan benda peninggalan sejarah terdapat sebuah Pura Bali. ada juga empat pasang pipisan dan gandik yang seluruhnya tersimpan dengan rapi di dalam lemari yang berada di belakang makam Nyai Lambang Kuning.

Selain keindahan dan keunikannya, Situs Nglambangan juga memiliki fasilitas pendukung untuk mengakomodasi pengunjung. Fasilitas yang tersedia diantaranya area parkir kendaraan yang cukup luas, tempat beristirahat, dan kamar mandi umum.

Untuk penginapan, kamu bisa langsung menuju The Sun Hotel yang lokasinya berada di Jl. Letjen S. Parman No. 8, atau sekitar 5 kilometer ke arah barat dari Situs Nglambangan. Harga yang ditawarkan untuk per malam mulai dari Rp350.000 saja. Untuk informasi lebih lanjut bisa memantau akun instagram @thesunhotelmadiun.

Penduduk sekitar terkenal sangat ramah terhadap wisatawan sehingga membuat siapa saja yang berkunjung semakin betah. Stay safe, stay healthy, and have fun!

Tags : brisik.id brisik wisata religi madiun situs nglambangan nglambangan wisata sejarah punden punden lambang kuning

Artikel ini ditulis oleh :

Henrico
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Madiun {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Travel

Taman Kota Caruban Asti yang Rindang

Tempat liburan bersama keluarga dan ramah anak.

27 Nov 2021

Travel

Melihat Hamparan Persawahan dari Atas Bukit Watu Sugih Madiun

Keindahan kawasan perbukitan dengan pemandangan sawah.

27 Nov 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Menikmati Kopi Sambil Berkomedi di Cekopi

Ngopi sambil menikmati guyunan lucu dari para Stand up comedy.

15 Maret 2021

Travel

Bike Park Pesona Wanajaya, Surganya Pecinta Offroad Bike

Tempat wisata untuk pecinta offroad atau bersepeda.

21 April 2021

Travel

Taman Kodok, Oase Kesejukan di Jantung Kota

Olahraga sambil melihat air terjun menari.

21 November 2021

Kuliner

Brem, Makanan yang Meninggalkan Rasa Semriwing di Lidah

Brem dibuat dari sari ketan yang dimasak dan dikeringkan hasil fermentasi ketan hitam.

20 Juli 2021

Kuliner

Nongkrong Asyik di Kreo Creative Lot

Kuliner atau nongkrong asyik bisa banget disini!

05 November 2021

Terbaru

more

Kuliner

Cantik Menawan, Ela! Greek Doughnuts

Sajian donut lezat dikemas dalam wadah cup cantik.

28 November 2021

Travel

Bermain Bersama Peliharaan Kesayangan di Paws Dog Dream Park

Tempat bermain hewan peliharaan yang lengkap.

28 November 2021

Travel

Berlibur ke Hotel Terfavorit di Jakarta, Hotel Ciputra Jakarta

Tidur nyaman, dengan prokes dan fasilitas lengkap.

28 November 2021

Kuliner

Kecil dan Minimalis, Ohana Coffee Canggu Kedai Kecil yang Cantik

Keindahan view pesawahan dari balik kedai mungil.

28 November 2021

Berita Video

more