Kuliner 27 September 2021
Foto: Google Maps/Supri Yanto
Warung Mak Beng merupakan salah satu wisata kuliner yang patut dicoba ketika berkunjung ke Bali. Bukan hanya karena kepopulerannya sehingga kuliner ini wajib dicoba, namun cita rasa masakan ikan laut yang disediakan di warung ini gak main-main!
Warung Mak Beng telah berdiri bahkan sebelum kemerdekaan Indonesia ini, tepatnya pada tahun 1941 sehingga julukan legendaris memang sangat cocok untuk warung ini. Sejak awal warung ini berdiri, warung ini konsisten dengan menu yang disediakan sehingga menu yang disediakan pun jadi ciri khas dari warung ini. Selain itu rasanya yang autentik yang tidak pernah berubah sejak pertama kali warung ini berdiri juga yang membuat para pemburu kuliner semakin mengidolakan masakan di Warung Mak Beng.
Warung ini hanya menyediakan satu menu utama. Kalau secara teknis, menunya ada tiga. Tapi, ketiga menu itu merupakan bagian dari satu set menu utama yang disediakan di warung ini. Kelihatannya sederhana banget kan? Tapi jangan ragukan rasanya, bisa bikin kamu jatuh cinta pada suapan pertama.
Foto: Google Maps/Diar Firman
Perpaduan Segar dan Pedas dalam Sebuah Hidangan Ikan Laut
Tidak perlu bingung untuk memilih menu di warung ini karena hanya memiliki satu menu utama. Satu set menu utama terdiri dari nasi putih hangat, ikan laut goreng dan sup kepala ikan.
Ikan laut gorengnya memiliki cita rasa yang renyah pada bagian luar dan juga gurih pada bagian dalamnya yang disajikan bersamaan dengan sambal pedas yang rasanya mirip sambal bajak dan sedikit aroma terasi yang akan terasa lebih nikmat ketika diguyur dengan perasaan jeruk nipis.
Jangan lupa juga dengan sup kepala ikannya. Sup ikan yang disajikan bagian kepalanya ini dipadukan dengan potongan mentimun sehingga terasa lebih segar. Kuah sup ikan ini juga gak kalah istimewa. Karena rasanya yang asam namun pedas bergabung menjadi satu dalam setiap suapannya dan pastinya bikin nagih.
Ikan yang disediakan di Warung Mak Beng langsung ditangkap oleh nelayan lokal Bali sehingga rasa dan tekstur ikannya selalu fresh dan konsisten. Ikan yang biasa digunakan adalah cakalang, tenggiri dan juga kakap.
Foto: Google Maps/ Love Life Lighter
Harga Murah untuk Sajian Lezat
Satu set menu utama ini dibanderol dengan harga Rp55.000 saja.
Untuk melengkapi sajian makanan tersebut dapat memesan minuman dengan berbagai macam pilihan mulai dari air mineral, es teh manis, jus jeruk hingga soft drink. Harga minumannya pun juga terjangkau mulai dari Rp6.000.
Harga yang sangat worth it untuk hidangan ikan laut legendaris yang rasanya sangat nikmat dan lezat mengingat lokasinya juga terletak di pusat wisata Pulau Bali.
Lokasi dan Jam Operasional
Warung Mak Beng terletak di Jalan Hang Tuah No.54, Sanur,Bali.
Untuk mencapai warung ini, ketika telah berada di perempatan KFC By Pass Sanur, kemudian belok ke kanan kurang lebih 100 meter kemudian sobat Brisik akan menemukan polisi adat Bali atau pecalang yang menjual tiket masuk ke daerah Pantai Sanur karena letak Warung Mak Beng memang berada di dalam lokasi Pantai Sanur. Setelah berjalan sedikit ke depan kita akan menemukan Warung Mak Beng disebelah kiri jalan sebelum pantai.
Warung ini buka setiap hari mulai dari pukul 08.00 hingga 21.00, jadi kalian bisa mencicipi kuliner ini sebagai santapan makan siang ataupun makan malam.
Tags : sanur warung mak beng sanur mak beng kuliner tradisional ikan goreng sup ikan ikan laut kuliner bali brisik.id
Artikel ini ditulis oleh :
Ranking Level
Badge | Name | Keterangan |
---|---|---|
Bronze 1 | 1-14 artikel | |
Bronze 2 | 15-30 artikel | |
Bronze 3 | 31-45 artikel | |
Bronze 4 | 45-60 artikel | |
Bronze 5 | 61-75 artikel | |
Silver 1 | 76-125 artikel | |
Silver 2 | 126-175 artikel | |
Silver 3 | 176-225 artikel | |
Silver 4 | 226-275 artikel | |
Silver 5 | 276-325 artikel | |
Gold 1 | 326-400 artikel | |
Gold 2 | 401-475 artikel | |
Gold 3 | 476-550 artikel | |
Gold 4 | 551-625 artikel | |
Gold 5 | 626-700 artikel | |
Platinum 1 | 701-800 artikel | |
Platinum 2 | 801-900 artikel | |
Platinum 3 | 901-1000 artikel | |
Platinum 4 | 1001-1100 artikel | |
Platinum 5 | 1101-1200 artikel | |
Diamond 1 | 1201-1350 artikel | |
Diamond 2 | 1351-1500 artikel | |
Diamond 3 | 1501-1650 artikel | |
Diamond 4 | 1651-1800 artikel | |
Diamond 5 | > 1800 |
Isi kepala emang ada-ada aja
Badung, Bali {[{followers}]} Followers
Gedung Filateli yang direnovasi menjadi community hub di tengah Jakarta.
17 Okt 2021
Terbuat dari rumput laut bentuknya seperti agar-agar.
11 Okt 2021
Penerapan Ganjil Genap untuk mengurangi kerumunan di Bali.
04 Okt 2021
Kamu dapat menghabiskan waktu melihat keindahan Air terjun yang langsung menuju ke laut dari tempat ini.
24 Juni 2021
Hadirkan paket waffle dengan berbagai macam pilihan rasa.
04 September 2021
Tari ini berkembang di daerah Magelang yang merupakan jenis seni tari rakyat kreasi baru dan dinilai merupakan hasil pengembangan dari kesenian kubro siswo dan olahraga pencak silat loh!
18 Juni 2021
Baru dibuka Februari kemarin.
18 April 2021
Villa ini memiliki pemandangan indah dan kamar mandinya dengan atap terbuka.
12 September 2021
Beberapa wisatawan berkunjung ke sini sengaja untuk menenangkan pikiran.
17 Oktober 2021
Sangat simple namun terlihat asyik mirip seperti coffee shop di Bandung.
17 Oktober 2021
Selain bermalam, Teman Brisik juga bisa melakukan aktivitas lainnya.
17 Oktober 2021