Origin Lombok, Resort Bergaya Millennial di Kawasan Kuta Mandalika

Travel 17 September 2021

Foto: brisik.id/Pinkan Nancy Kirana

Kawasan Kuta Mandalika di pesisir selatan Pulau Lombok merupakan salah satu dari 5 destinasi pariwisata super prioritas di Indonesia. Selain itu, kawasan ini juga ditetapkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) sejak tahun 2017. Dengan proses dibangunnya Sirkuit Mandalika untuk MotoGP, perkembangan area ini sungguh menjanjikan. Itulah mengapa beberapa tahun ini disana menjamur banyak akomodasi kelas menengah.

Origin Lombok sendiri berlokasi sangat dekat dengan Sirkuit Mandalika. Walaupun tidak berada di jalan utama, namun aksesnya tergolong cukup mudah. Dengan membangun branding dengan wellness, spa dan yoga sebagai niche market utamanya, Origin juga mendapat tempat spesial di hati wisatawan domestik dan lokal yang memiliki budget terbatas. Bagaimana tidak, room rate yang ditawarkan sangat ramah di kantong!

Foto : brisik.id/Pinkan Nancy Kirana

Tipe Kamar Dengan Suasana Homey

Ada 5 tipe kamar yang ditawarkan disini, yaitu Deluxe Garden, Deluxe Double Room with Garden View, Deluxe Pool, Deluxe Double Room with Pool Access, dan Pool Villa. Semua ruangannya berkisar antara Rp300.000 hingga Rp700.000 saja. Khusus tipe villa bisa dihuni hingga 4 orang, cocok untuk keluarga kecil dengan anak-anak.

Desain modern tropis yang dipadukan dengan elemen-elemen interior natural memberi kesan homey sekaligus memanjakan mata. Dominannya penggunaan furniture berbahan rotan dan kayu dengan desain yang kekinian, berpadu dengan lantai concrete dan batu alam secara instan menjadikannya instagrammable spot yang banyak diburu kaum muda saat ini.

Foto : brisik.id/Pinkan Nancy Kirana

Fasilitas Yang Memadai

Origin Lombok memiliki dua swimming pool memanjang sebagai elemen eksterior utamanya. Untuk public area lainnya seperti lounge, bar, dan restoran semuanya didesain semi outdoor. Tanpa dinding, sekat ataupun AC sehingga terasa lebih dekat dengan alam. 

Terlebih di saat pandemi ini, Anda tidak perlu khawatir saat sarapan karena breakfast disajikan di ruangan yang terbuka. Jarak antar meja pun ditata berjauhan satu dengan lainnya. Alternatif lain, Anda dapat membawa makanan Anda ke berugak-berugak (gazebo dalam bahasa Sasak) yang tersedia, atau bahkan ke teras kamar Anda.

Jika berasal dari Pulau Lombok, perlu diketahui bahwa Kawasan Kuta Mandalika, khususnya Origin Lombok hanya berjarak sekitar 30 menit sampai 40 menit saja berkendara dari Bandara Internasional Lombok (BIL). Sedangkan dari Kota Mataram jaraknya kurang lebih 50 km atau sekitar satu jam berkendara.

Foto : brisik.id/Pinkan Nancy Kirana

Kuliner dan Wisata Sekitar

Lapar di malam hari, Pilihan selain order dari restoran Origin adalah exploring Kuta downtown dan sekitarnya. Banyak pilihan terutama western restaurant yang bisa dicoba. Pilihan lain adalah mampir ke restoran yang sering dijadikan rekomendasi orang jika ingin menjajal Mediterranean cuisine, yaitu El Bazar Cafe & Restaurant. 

Selain Sirkuit Mandalika, banyak sekali tempat yang layak dieksplor di sekitar area ini. Bagi pecinta pantai, wajib mampir ke Pantai Tanjung Aan yang memiliki pasir putih halus, ombak yang tenang, dan warna biru airnya yang teramat cantik. Selain pantai, tempat wajib kunjung lainnya tentu saja Bukit Merese yang terkenal dengan keindahannya. Jarak yang sangat dekat dengan Origin Lombok, yaitu sekitar 15 menit berkendara memungkinkan Anda untuk melihat sunrise dengan on time. Sungguh merupakan momen sayang untuk dilewatkan!

Tags : leisure liburan liburan lombok lombok kuta lombok mandalika resort brisik.id wisata pantai bukit merese kuta

Artikel ini ditulis oleh :

/nancykirana
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Mataram {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Travel

Pantai Kasap Disebut-sebut Mirip Raja Ampat

Jika dilihat dari atas bukit.

17 Okt 2021

Travel

Pos Bloc Jakarta, Tempat Nongkrong Kekinian di Gedung Bersejarah

Gedung Filateli yang direnovasi menjadi community hub di tengah Jakarta.

17 Okt 2021

Travel

Panorama Pantai Ujungnegoro di Sudut Kota Batang

Mengunjungi pantai dengan panorama alam yang indah di Batang, Jawa Tengah

17 Okt 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Travel

Asyiknya Bermain di Kampung Dolanan Kranggan

Menyulap pemukiman penduduk sebagai kampung wisata yang mengedepankan wahana permainan tradisional.

13 Oktober 2021

Kuliner

Rasa Bakery and Café Sudah Ada Sebelum Kemerdekaan

Berdiri sejak tahun 1936 dan sudah pernah berganti nama satu kali setelah berbeda pemilik di tahun 1963.

25 Mei 2021

Kuliner

Menenangkan Hati di Asoka Coffee

Lokasinya ada di pinggir jalan pedesaan yang sepi.

02 Oktober 2021

Travel

Sindang Reret, Resto Komplet di Kota Bandung

Selain resto, ada penginapan dan wahana outbound.

13 April 2021

Kuliner

Nongkrong Syahdu di Howie Cafe

Tempat nongkrong asik kaum millennial Surabaya.

06 Juli 2021

Terbaru

more

Travel

Bukit Ngasinan, Tak Kalah Ciamik Dengan Wisata Alam Lain

Beberapa wisatawan berkunjung ke sini sengaja untuk menenangkan pikiran.

17 Oktober 2021

Travel

Pantai Kasap Disebut-sebut Mirip Raja Ampat

Jika dilihat dari atas bukit.

17 Oktober 2021

Kuliner

Kopi Takua, Hidden Gemnya Anak Muda Cibubur

Sangat simple namun terlihat asyik mirip seperti coffee shop di Bandung.

17 Oktober 2021

Kuliner

Terlena dengan Suasana Kayana Kopi

Suasananya dikemas seperti rumah hunian.

17 Oktober 2021

Travel

Forest Garden Batu Layang, Staycation Sambil Berpetualang

Selain bermalam, Teman Brisik juga bisa melakukan aktivitas lainnya.

17 Oktober 2021

Berita Video

more