Beberapa tahun belakangan ini, banyak tempat wisata baru hadir di Ciamis. Tidak saja dalam bentuk wisata alam, sejarah, atau kuliner, namun juga tempat wisata yang menjadikan perkampungan sebagai objeknya.
Perkampungan tersebut tidak ditampilkan a’la kadarnya, namun telah disulap menjadi tempat yang memiliki nilai wisata yang tinggi. Seperti misalnya telah ditambahkan ornamen-ornamen menarik, mengubahnya menjadi lebih instragramable, hingga menambahkan konsep edukasi di dalamnya.
Salah satu tempat yang memiliki konsep tersebut adalah Kampung Teratai. Berada di Dusun Tunggalrahayu, Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cimaragas, Kabupaten Ciamis, tempat ini menawarkan pemandangan yang indah sekaligus spot foto yang keren.
Setiap harinya, tempat yang baru dibuka sekitar September 2020 ini dapat menarik banyak pengunjung, baik dari dalam kota ataupun dari luar kota seperti Banjar, Tasikmalaya, Wanareja, bahkan Cilacap.
Foto: instagram/@kampung.teratai_cimaragas
Untuk mencapainya, Teman Brisik dapat menggunakan transportasi umum atau pribadi. Dari Terminal Ciamis, lanjut menggunakan angkutan kota (angkot) 015 jurusan Term. Ciamis – Cijeungjing – Cimaragas – Cidolog dengan rentang waktu 25-35 menit.
Namun jika menggunakan kendaraan pribadi, dari arah Bandung hanya perlu menuju Alun-alun Ciamis untuk kemudian menuju arah Jalan Nasional III yang mengarah ke Jalan Bojong. Sedangkan dari arah Jawa Tengah, dari Jalan Nasional III hanya perlu menuju Jalan Dr. Husein Kartasasminta/Jalan Manonjaya-Banjar dan lurus sejauh 10 Km. Lalu belok ke kanan arah Jalan Bojong.
Setibanya di tempat ini, rasa lelah perjalanan akan langsung terobati dengan ragam pemandangan yang indah dan udara yang bersih. Tidak ketinggalan, bunga teratai yang tumbuh subur di kolam akan menjadi pemandangan lazim yang ditemui. Tidak ketinggalan, hijau dan rindangnya pohon kelapa serta pohon lain yang mengelilinginya akan langsung menyegarkan mata.
Lebih dari itu, karena berada di areal yang dikelilingi oleh kolam, gemercik air dan suara siulan burung dari pohon ke pohon akan sering didengar sehingga menciptakan suasana tenang dan juga riang.
Foto: Instagram/@kampung.teratai_cimaragasMasih banyak fasilitas lain yang akan memanjakan Teman Brisik. Seperti rumah hobbit yang begitu ciamik dan menjadi magnet pengunjung, hingga saung unik yang berbentuk segitiga yang biasanya digunakan untuk duduk bersantai atau berteduh dari teriknya matahari.
Bagi yang hobi berburu foto keren, Kampung Teratai adalah pilihan yang tepat karena banyak spot keren di tempat ini seperti taman kelinci, terowongan bambu, payung geulis hingga ayunan ora umum.
Lebih dari itu, karena di tempat ini terdapat kolam yang cukup luas, aneka permainan air pun tersedia mulai dari sepeda air hingga rakit dengan tarif Rp10.000 per jam-nya.
Foto: Instagram/@kampung.teratai_cimaragasJika lapar, Teman Brisik tidak perlu repot pergi ke luar area kampung, karena telah tersedia ragam makanan seperti liwet salawe yang dibanderol dari Rp10.000-15.000. Sedangkan bagi pencinta cafein, ada juga kedai yang menyajikan ragam kopi dengan harga mulai dari Rp10.000.
Menarik sekali bukan? Nah, bagi teman brisik yang akan menyambanginya, bisa datang mulai pukul 08.00 WIB. Tiket masuknya sebesar Rp5.000 per orang dengan tambahan Rp2.000 untuk parkir kendaraan.
Teman brisik yang tidak berniat pulang di hari yang sama, kiranya bisa menginap di beberapa tempat misalnya di RedDoorz Cisaga yang beralamat di Mekarmukti No.295, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis dengan tarif mulai dari Rp115.000.
Bisa pula menginap di Hotel Banjar indah yang beralamat di Jl. Kantor Pos No.200, Hegarsari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar dengan tarif mulai dari Rp300.000.