Pantai Tire, Kembaran Pantai Cemara Lombok Barat

Food & Travel 24 Februari 2021

Foto: brisik.id/Putrayasa

Dusun Cemara merupakan salah satu dusun yang berada di Lombok Barat. Letak geografis dusun ini cukup unik karena dusun ini merupakan sebuah pulau kecil yang dikelilingi oleh laut. Untuk menuju Dusun Cemara tak perlu menggunakan perahu atau sejenisnya seperti menuju gili pada umumnya, namun bisa melalui jembatan.

Tempat ini juga menyuguhkan pesisir pantai yang indah. Salah satunya adalah Pantai Tire, yang letaknya tak jauh dari Pantai Cemara, dan dibuka belum lama ini tepatnya akhir 2020.

Karena baru dibuka, tempat ini masih relatif sepi, namun keindahan pantainya tak kalah dengan pantai-pantai yang lain. Karena masih satu wilayah dengan Pantai Cemara, daya tariknya tak jauh beda dengan Pantai Cemara, ada banyak pohon cemara di sepanjang bibir pantai. Ombaknya tenang dan suasana yang sejuk dibalut dengan angin sepoi-sepoi.

Foto: brisik.id/Putrayasa

Di Pantai Tire ada beberapa warung a’la kafe dengan menjual makanan tradisional hingga seafood. Harganya tak sampai menguras dompet, Rp25.000/porsi untuk ikan bakar dan Rp10.000/porsi untuk pelecing.

Selain itu terdapat juga spot selfie dan tempat bersantap makan yang instagramable banget, jadi tidak afdal rasanya jika tidak berfoto di tempat ini. Setiap malam Minggu diselenggarakan acara live akustik yang memanjakan pengunjung sembari menikmati indahnya matahari terbenam di pantai ini.

Namun sayang fasilitas penunjang seperti toilet belum tersedia. Bagi pengunjung yang ingin ke toilet masih harus menumpang di rumah warga sekitar.

Foto: brisik.id/Putrayasa

Tiket masuk ke kawasan Pantai Tire dikenakan Rp2.000 / orang, serta buka mulai pukul 08.00 - 19.00 WITA.

Pantai Tire posisinya agak jauh dari jalan utama namun mudah untuk diakses. Ada di Dusun Cemara, Desa Lembar, Kecamatan Lembar - Lombok Barat. Dari pusat Kota Mataram, kurang lebih 23 km.

Perjalanan bisa dimulai dari Kota Mataram, dengan rute Mataram - Giri Menang Square atau Alun Alun Giri Menang - GOR Mini Gerung - Pusat Desa Lembar Selatan - Pantai Tire. Sekitar 1 km sebelum pintu masuk Pantai Tire ada jembatan. Setelah jembatan terdapat loket tiket Pantai Tire dan pantai lainnya yang terdapat di Dusun Cemara.

Dari loket menuju arah barat, sebelum Pantai Cemara terdapat perempatan. Pantai Tire berada sekitar 500 meter ke arah utara dari perempatan tersebut.


Foto: brisik.id/Putrayasa

Untuk belanja oleh-oleh di tempat ini belum tersedia. Pengunjung bisa membeli oleh-oleh khas Lombok seperti gantungan kunci, kalung, gelang hingga kaos di Pelabuhan Lembar yang berjarak sekitar 4,5 km atau kurang lebih 15 menit dari Pantai Tire.

Untuk tempat menginap dekat dengan lokasi salah satunya adalah Tidar Home Stay yang masih berada di Kecamatan Lembar, berjarak sekitar 3,5 km atau ditempuh kurang dari 15 menit dari Pantai Tire. Tepatnya berada di Jl. Pelabuhan Lembar No. 10, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, NTB. Tarif per malam mulai dari Rp150.000.
 

Tags : pantai pantai tire lembar lombok barat

Artikel ini ditulis oleh : putrayasa


Berita Terkait

Food & Travel

Surga Tersembunyi di Pantai La'aya

Pantai tanpa pasir dengan tebing dan pohon kelapa yang sejuk.

14 Apr 2021

Food & Travel

Pantai Gajah, Pantai Indah di Belakang UN Padang

Dijadikan tempat tongkrongan mahasiswa UNP.

13 Apr 2021

Food & Travel

Pesona Pantai Kedu yang Bersih dan Menenangkan

Hamparan pasir putih yang bersih dan deburan ombak biru memanjakan mata masyarakat kota Kalianda.

09 Apr 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Food & Travel

Unik, Vibe Rumah Kakek Dijadikan Konsep Café

Old style yang bikin hits cafe ini

14 Januari 2021

Food & Travel

Keraton Kanoman, Bukti Peninggalan Sejarah yang Nyata

Dibangun pada tahun 1588 oleh Sultan Anom I.

14 April 2021

Food & Travel

Kolam Cinta, Airnya Konon Bisa Bikin Awet Muda

Tiket masuknya murah dan sangat cocok bagi semua kalangan.

01 April 2021

Food & Travel

Infinite Coffee, Perpaduan Kafe Box dan Warkop Kekinian

Kafe yang menarik dari segi tampilan.

01 Maret 2021

Food & Travel

Makan Serba 10.000 di Warung Mbak Mike

Jadi tempat langganan anak kos.

08 April 2021

Terbaru

more

Lifestyle

Sitimang, Pusatnya Berburu Bermacam Rupa Keramik

Harganya ditentukan berdasarkan motif dan kualitas, bukan tinggi atau kecilnya barang tersebut.

17 April 2021

Food & Travel

Memandang Keindahan dari Cafe Pasir Angin Puncak

Mata dibuat terpikat oleh hamparan bukit dan pegunungan yang mengelilingi cafe.

17 April 2021

Food & Travel

Kedai TAPI, Kedai Kopi dengan Hidangan Daging Sapi Asap yang Lezat

Dagingnya memiliki tekstur lembut dan juice yang dihasilkan dari proses pengasapan selama 5-8 jam.

17 April 2021

Food & Travel

Berburu Kuliner di Purbalingga Food Center

Banyak berdiri tenda penjual makanan dan minuman yang berbaris rapih mengelilingi area ini.

17 April 2021

Berita Video

more