Kuliner 22 Juni 2021
Foto: www.instagram.com/milestonecoffee/
Beroperasi sejak awal tahun 2015, Milestone Coffee menjadi tujuan banyak pekerja nomad yang sedang bekerja dari Bali dan strategis berada di pinggir jalan Sanur. Tepatnya di Jalan ByPass Ngurah Rai No 27A, bangunan ruko tiga lantai ini terlihat mencolok dan mudah ditemukan. Belum lama ini Milestone Coffee tampil dengan wajah baru setelah renovasi. Area teras untuk pengunjung yang duduk di outdoor dipoles dengan nuansa kekinian, tempat duduk kekayuannya tampak serasi ditemani barisan tanaman hijau dalam pot. Pergantian wajah baru yang cukup kentara dari vibe Brooklyn kini menjadi lebih minimalis dan modern.
Foto: www.instagram.com/milestonecoffee/
Satu Tempat Lengkap Untuk Ngopi dan Work From Bali
Tampilan bar yang kokoh dengan corak batuan marble akan menyapa Teman Brisik ketika masuk ke dalam. Dekorasi interiornya memadukan warna abu-abu dengan cokelat tua, tampak menonjol dari pemilihan kursi bar kayu menghadap dinding. Jika butuh cahaya lebih terang, kalian bisa menuju ke lantai dua. Kaca jendela besar di salah satu dinding menampilkan lukisan alam: pepohonan hijau dari seberang jalan. Tak jarang banyak pengunjung datang ke Milestone dengan laptop dan headset, karena tempatnya kelihatan sangat nyaman bagi yang mencari pergantian suasana kerja.
Walau terdampak oleh terjangan pandemi, Milestone Coffee tak kehabisan akal dan kreasi. Teman Brisik bisa memesan menu paket khusus bagi kalian yang berada di rumah saja. Terdapat 6 paket yang bisa kalian pesan lewat jasa antar ojek online. Paket Dirumahaja Bucin seharga Rp54.000 berisi ice chocolate, ice honey milk latte, dan 1 mini french fries. Paket Dirumahaja Soulmate seharga Rp81.600 berisi ice green tea latte, ice caramel latte, dan 2 mini waffle nachos.
Sedangkan kalau kalian ingin memesan berbagai jenis minuman tanpa snack, maka bisa mencoba Paket Dirumahaja Patpat seharga Rp79.200 yang berisi ice chocolate, ice honey milk latte, ice green tea latte, dan ice caramel latte. Dengan empat menu minuman yang sama seperti paket sebelumnya, namun ditambah 2 mini french fries, kalian bisa pilih Paket Dirumahaja Suksma seharga Rp109.200. Ingin mengganti 2 mini french fries menjadi 2 mini waffle nachos? Bisa pesan Paket Dirumahaja Semeton seharga Rp121.200. Dan yang paling lengkap berisi empat minuman dan empat snack, adalah Paket Dirumahaja Mekejang seharga Rp138.000, cocok banget untuk acara kumpul di rumah bersama keluarga atau sahabat.
Foto: www.instagram.com/milestonecoffee/
Lelehan Keju Mozarella Menggugah Lidah
Salah satu menu yang paling bikin penasaran dan juga banyak dipesan adalah Waffle Nachos seharga Rp35.000. Apalagi kalau Teman Brisik adalah pecinta keju, wah, tidak boleh dilewatkan. Isinya ada waffle renyah dengan taburan paprika, ayam, saus keju, mayo pedas, dan keju mozarella melted. Setiap suapan saat menikmati Waffle Nachos rasanya nagih dan enggak ingin buru-buru habis. Walau "hanya" waffle, tapi cukup mengenyangkan juga kok.
Pilihan santapan lainnya ada Avocado Toast, Morning Set, atau Banana French Toast untuk menu Breakfast. Ingin menu lebih berat? Teman Brisik langsung pilih saja di antara tiga pilihan ini di menu Lunch: Chicken Doriya, Spaghetti Bolognese, atau Spaghetti Cream Sauce. Snack lainnya ada Garlic Bread, Mini Salad, Avocado Chicken Salad, dan French Fries. Lalu tutup dengan seruputan kafein sebagai penambah mood untuk hari kalian dengan 12 ragam pilihan Coffee di Milestone. Mereka siap menyambut kalian dari jam 8:30 pagi sampai 8 malam. Yuk, jadikan rekomendasi ini sebagai contekan untuk akhir pekan kalian.
Foto: www.instagram.com/milestonecoffee/
Tags : brisik.id kuliner coffee shop sanur work from bali coffee shop bali
Artikel ini ditulis oleh :
Ranking Level
Badge | Name | Keterangan |
---|---|---|
Bronze 1 | 1-14 artikel | |
Bronze 2 | 15-30 artikel | |
Bronze 3 | 31-45 artikel | |
Bronze 4 | 45-60 artikel | |
Bronze 5 | 61-75 artikel | |
Silver 1 | 76-125 artikel | |
Silver 2 | 126-175 artikel | |
Silver 3 | 176-225 artikel | |
Silver 4 | 226-275 artikel | |
Silver 5 | 276-325 artikel | |
Gold 1 | 326-400 artikel | |
Gold 2 | 401-475 artikel | |
Gold 3 | 476-550 artikel | |
Gold 4 | 551-625 artikel | |
Gold 5 | 626-700 artikel | |
Platinum 1 | 701-800 artikel | |
Platinum 2 | 801-900 artikel | |
Platinum 3 | 901-1000 artikel | |
Platinum 4 | 1001-1100 artikel | |
Platinum 5 | 1101-1200 artikel | |
Diamond 1 | 1201-1350 artikel | |
Diamond 2 | 1351-1500 artikel | |
Diamond 3 | 1501-1650 artikel | |
Diamond 4 | 1651-1800 artikel | |
Diamond 5 | > 1800 |
Denpasar {[{followers}]} Followers
Sangat simple namun terlihat asyik mirip seperti coffee shop di Bandung.
17 Okt 2021
Kedai kopi sederhana yang menawarkan kenikmatan rasa dari biji kopi pilihan.
17 Okt 2021
Gedung Filateli yang direnovasi menjadi community hub di tengah Jakarta.
17 Okt 2021
Kuahnya memiliki aroma rempah dan pedas cabe yang membuat semakin ingin menyantapnya.
19 Maret 2021
Kedai ini menghadirkan mie ayam unik dengan rasa rendang yang lezat.
13 September 2021
Kafe ini berada dekat dengan keraton dan mengusung konsep Jawa klasik dan modern.
29 Juli 2021
Tempat ini merupakan sebuah rest area dengan pohon pinus yang di sulap menjadi sebuah wahana outbond.
06 September 2021
Beberapa wisatawan berkunjung ke sini sengaja untuk menenangkan pikiran.
17 Oktober 2021
Sangat simple namun terlihat asyik mirip seperti coffee shop di Bandung.
17 Oktober 2021
Selain bermalam, Teman Brisik juga bisa melakukan aktivitas lainnya.
17 Oktober 2021