One Day Trip ke Nusa Penida yang Low Budget

Travel 18 Juni 2021

Foto: brisik.id/juniardika

Selain keindahan Bali lainnya, ada satu pulau yang masih dalam kawasan Bali yang gak boleh kamu lewatin. Semua orang pasti sudah lumayan mengenal pulau ini. Namanya adalah pulau Nusa Penida. Meski tergolong terpisah dengan Bali, tapi pulau ini masih dalam masih menjadi satu dengan Kabupaten Klungkung, Bali.

Pulau Nusa Penida sangat terkenal dengan keindahan laut yang biru dan sangat bersih, serta tebing pinggiran pantai yang indah. Kamu akan sangat terpesona dengan keindahan Nusa Penida ketika sudah sampai di sana. Salah satu ikon Nusa Penida adalah Kelingking Beach, yakni pantai dengan medan sangat terjal. Untuk mencapainya perlu menuruni ratusan anak tangga serta tebing yang sangat curam. Namun Kelingking Beach dinobatkan sebagai salah satu pantai terindah di dunia.

Foto: brisik.id/juniardika

Tidak semua pariwisata di Bali harganya mahal
Banyak yang beranggapan bahwa menuju Nusa Penida pasti memerlukan budget lumayan. Tapi tenang, tidak semua pariwisata di Bali harganya mahal kok. Kalau kamu pintar-pintar mencari informasi pasti akan menemukan solusi liburan low budget alias tidak terlalu menguras dompet. Berlibur ke Nusa Penida dengan low budget bisa banget! Salah satu akun instagram @holiday_nusapenida menawarkan one day trip secara low budget.

Dengan one day trip, kamu bisa mengelilingi beberapa objek wisata di Nusa Penida seharian full tapi tanpa menginap di Nusa Penida. Semua fasilitas bakal ditanggung, mulai dari fast boat pulang pergi sampai dengan makan siang. Biaya yang dikeluarkan memakai jasa travel @holiday_nusapenida adalah Rp250.000 per orang.

Foto: brisik.id/juniardika

Bila sudah memesan paket liburan Nusa Penida one day trip, kamu harus sampai di Pelabuhan Sanur pada pukul 08.00 WITA. Jika takut telat, bisa menginap terlebih dahulu di daerah Sanur. Ada banyak homestay dengan harga terjangkau, salah satunya adalah Tjana Homestay dengan harga per malam Rp116.000 saja.

Sesampainya di Pelabuhan Sanur, kamu bisa langsung menghubungi pihak travel untuk pengambilan tiket boat di loket. Selanjutnya tinggal menunggu keberangkatan. Perlu diketahui, durasi waktu menyebrang dari Pelabuhan Sanur menuju Nusa Penida kurang lebih 45 menit.

Foto: brisik.id/juniardika

Mengelilingi lima destinasi wisata
Sesampainya di Nusa Penida, kamu akan disambut oleh guide dari pihak travel dan langsung diantar menuju objek wisata pertama menggunakan private car. Guide di sana super ramah, kamu akan diajak mengobrol tentang keindahan Nusa Penida.

Dengan paket one day trip, kamu akan diajak ke lima tempat destinasi wisata di Nusa Penida, yakni Diamond Beach, Kelingking Beach, Raja Lima, Peluang Clif, dan Tree House. Kelima objek tersebut memiliki spot foto super keren untuk menambah feed Instagram. Jangan lupa untuk gunakan sun screen karena kondisi cuaca di Nusa Penida sangat panas. Kamu juga perlu selalu membawa air minum agar tidak cepat dehidrasi.

Foto: brisik.id/juniardika

Karena trip ini adalah one day, jadi jam 4 sore sudah diwajibkan sampai di Pelabuhan Nusa Penida untuk balik ke Pelabuhan Sanur.

Nah bagaimana, baru membayangkan saja sudah seru ya! Saat ke Bali jangan lupa mencoba one day trip Nusa Penida low budget ini. Kamu bisa follow akun instagram di @holiday_nusapenida.

Untuk menambah keceriaan liburan di Bali, esok hari kamu bisa menyambangi Pemandian Air Panas Banjar untuk menikmati sensasi berendam di jakuzi alami.

Tags : brisik.id brisik one day trip trip bali nusa penida trip bali

Artikel ini ditulis oleh :

juni
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

singaraja {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Travel

Dingin Adem Curug Silintang, Pesona Tersembunyi di Purbalingga

Curug setinggi 75 meter ini menawarkan keindahan dan kesejukan alam yang memukau.

25 Jul 2021

Kuliner

C for Cupcakes & Coffee, Hadirkan Menu Super Unyu

Coffee shop paling menarik buat para pecinta dessert.

25 Jul 2021

Kuliner

Replika Yard, Hadirkan Nuansa Jepang di Kota Rambutan

Kafe yang mengusung konsep ala-ala Negeri Matahari Terbit.

25 Jul 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Warung Pecel Punten Termahal Se-Dunia ada di Kediri

Pemiliknya sudah mulai berjualan pecel sejak tahun 1995!

18 Mei 2021

Travel

Perpaduan Kebudayaan Jawa dengan Agama Katolik yang Kental di Gereja Puhsarang

Gereja tua yang didirikan pada tahun 1936 oleh seorang Pastor Romo Jan Wolters CM.

15 Juli 2021

Travel

Berenang di Tengah Hamparan Sawah

Teman Brisik bisa mendapatkan pengalaman itu di Pagubugan Melung.

28 Desember 2020

Kuliner

Nongkrong Santai di Ode Koffie

Jual merchandise juga, berupa t-shirt.

08 April 2021

Terbaru

more

Kuliner

Menghangatkan Diri dengan Steamboat di Pal's Coffee and Food Berastagi

Tempat makan ini memiliki konsep alam, natural, dimana meja dan kursi berbahan dasar kayu jati juga dinding-dinding yang terbuka dari bambu pilihan.

25 Juli 2021

Travel

Gardu Pandang Tieng, Alternatif Bukit Sikunir

Menyajikan panorama Kabupaten Wonosobo dari kejauhan.

25 Juli 2021

Lifestyle

Tari Gambyong, Kesenian Dari Rakyat Yang Berkembang di Lingkungan Keraton Surakarta

Tarian ini biasa dilakukan untuk menyambut musim panen padi.

25 Juli 2021

Kuliner

Artisan Burger a'la Three Buns

Dengan konsep tempat tidak seperti burger fast food.

25 Juli 2021

Travel

Dingin Adem Curug Silintang, Pesona Tersembunyi di Purbalingga

Curug setinggi 75 meter ini menawarkan keindahan dan kesejukan alam yang memukau.

25 Juli 2021

Berita Video

more