Onokabe Suki and Grill, Tempat Makan All You Can Eat yang Hemat dan Lezat!

Food & Travel 15 April 2021

Foto: Instagram.com/onokabe_id

Tren makan AYCE atau all you can eat memang telah menjamur di Indonesia. Selain karena pilihan menu yang banyak dan lezat, makan sepuasnya dengan harga yang affordable alias ramah kantong merupakan kegemaran bagi setiap orang. Seperti salah satu restoran all you can eat yang mengusung konsep restoran suki and grill, lengkap dan worth untuk dikunjungi yaitu Onokabe.

Foto : Instagram.com/onokabe_id

Membuka cabang di banyak kota besar di seluruh Indonesia, Onokabe sukses menggaet masyarakat yang berada di Jakarta Utara yang mana di sekitar Kelapa Gading tersebut juga sudah banyak wisata kuliner yang bertebaran. Berlokasi di Bella Terra Lifestyle Center, Level Ground Floor, Jl. Boulevard Raya Kelapa Gading, Onokabe Bella Terra ini kerap diburu oleh pecinta suki dan grill.

Foto : Instagram.com/bellaterra.id

Suasana di Onokabe Bella Terra

Onokabe Bella Terra ini cukup ramai di datangi pengunjung, namun juga tetap memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku selama pandemi. Tempatnya cukup luas dan higienis. Setiap sudut restoran pun tertata rapi dan elegan. Onokabe memang pilihan tepat untuk tempat makan keluarga dengan kapasitas yang besar. Selain itu, terdapat tempat hiburan seperti play ground juga untuk anak-anak.

Ketika memasuki Onokabe setiap pengunjung akan dipandu oleh petugas dan diberikan info varian menu sup seperti Tom Yam Soup, Chicken Collagen Broth, Miso Seaweed Soup, dan Shoyu Soup yang mana pengunjung bisa memilih dua varian saja. Pengunjung juga akan diinfokan mengenai durasi santap di Onokabe. Sebelum mengambil daging dan makanan, pengunjung dipersilakan untuk mensterilkan tangan dengan handsanitizer dan menggunakan sarung tangan plastik yang telah disediakan oleh Onokabe.

Foto : Instagram.com/onokabe_id

Pilihan Menu Lezat yang Bervariasi

Untuk Teman Brisik yang suka menyantap suki dengan berbagai pilihan jenis kuah dan gemar memanggang daging, Onokabe merupakan pilihan yang tepat. Pada setiap meja dilengkapi dengan alat untuk memanggang (grill) dan kompor atau suki untuk menyantap olahan sup. Di bagian tengah restoran ini terdapat lemari pendingin besar yang berisi berbagai macam daging halal dan seafood segar. Di sisi samping terdapat hidangan prasmanan siap santap. Teman Brisik bisa dengan bebas mengambil menu yang disuka. Yang penting makanannya dihabiskan ya! Hehe..

Selain itu untuk buffet yang disediakan juga lumayan banyak seperti dessert, sushi, gorengan, kue dan lain-lain. Ada pula varian daging seperti daging ikan, daging ayam, daging sapi, sayuran, seafood dan 100 menu lainnya yang bisa Teman Brisik temui di Onokabe ini. Ada pula menu prasmanan yang berganti seperti nasi goreng, bubur ayam, mie goreng, spaghetti, dan masih banyak lagi. Untuk varian minumannya pun cukup nikmat dan segar. Tak hanya itu sambalnya juga bervariasi dan lezat. Tentu saja semua bahan yang digunakan Onokabe adalah bahan baku berkualitas tinggi, fresh, dan pastinya halal.

Foto : Instagram.com/onokabe_id

Semua menu di atas bisa Teman Brisik coba sepuasnya di Onokabe dengan durasi waktu yang diberikan untuk menyantap makanan yaitu selama 70 menit. Harga spesial yang ditawarkan pada paket AYCE Onokabe saat weekday yaitu Rp98.000 dan Rp118.000 untuk weekend.

Lagi berhemat tapi mau tetap makan enak? Jangan sedih, di akhir bulan atau di hari-hari tertentu Onokabe sering memberikan promo diskon loh, Teman Brisik bisa mencari tahu infonya di Instagram atau website resmi Onokabe ya. Untuk informasi, Onokabe Bella Terra ini buka setiap hari mulai dari pukul 10.00-21.00 WIB.

Foto : Instagram.com/onokabe_id

Lokasi Onokabe Bella Terra

Berlokasi di Jl. Boulevard Raya Kelapa Gading, untuk menikmati varian all you can eat lezat di Onokabe Bella Terra ini, Teman Brisik bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum seperti busway Transjakarta. Bila Teman Brisik menggunakan Transjakarta dari arah Harmoni, silakan naik jurusan Harmoni - Pulogadung, Teman Brisik nantinya bisa turun di halte busway Pulomas. Posisi Bella Terra Lifestyle Center ini berada tepat di sisi kiri jalan.

Bila Teman Brisik menggunakan KRL Jabodetabek, silakan turun di Stasiun Klender Jatinegara, kemudian naik mikrolet M27 sampai Pulogadung. Lalu, naik Transjakarta jurusan Pulogadung - Harmoni, Teman Brisik bisa turun di halte Pulomas.

Jika teman Brisik datang dari arah Bekasi menggunakan kendaraan pribadi, arahkan kendaraan menyusuri Jl. Raya Bekasi. Setelah melewati Pulogadung lurus terus melalui Jl. Perintis Kemerdekaan. Lalu belok kiri sedikit ke Jl. Raya Boulevard. Bella Terra berada tepat di sebelah kiri.

Bagi Teman Brisik yang mau sekalian menginap di sekitar Onokabe Bella Terra ini tak perlu repot karena tersedia penginapan seperti Swiss Belhotel Kelapa Gading, Snowy @Apartement Tifolia, Kejora Homestay, POP! Hotel Kelapa Gading, dan masih banyak lagi. Teman Brisik juga bisa mengunjungi beberapa pilihan wisata kuliner lainnya yang ada di Kelapa Gading ataupun Rawamangun lho.

 

Tags : brisik.id suki and grill grill suki kelapa gading ayce all you can eat food kuliner onokabe bella terra onokabe

Artikel ini ditulis oleh : Dika Novia Ningrum


Berita Terkait

Food & Travel

Serunya Berbuka Bersama Teman Dengan Japanese BBQ (Halal)

Pilihan alternatif berbuka puasa untuk Teman Brisik.

05 Mei 2021

Food & Travel

La Fellas Kelapa Gading, Kafe Cozy dengan Varian Menu Lezat yang Tiada Tanding

Kafe dengan tampilan visual bangunan dan sajian yang seperti berada di luar negeri.

01 Mei 2021

Food & Travel

Rekreasi Sambil Olahraga Bersama Keluarga di Bounce Street Asia Trampoline Park

Di sini menyediakan berbagai wahana permainan yang menarik dan tentunya aman bagi semua usia.

27 Apr 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Food & Travel

Bukit Tengah Klungkung yang Damaikan Hati

Hadirkan alam hijau nan indah dan sangat cocok dijadikan sebagai tempat refreshing.

26 April 2021

Food & Travel

Wakobar, Kedai Rustic Classic di Tengah Barongan

Warung kopi ini berada di bawah rumpun bambu.

26 Maret 2021

Food & Travel

Sambangi Peninggalan Majapahit Sambil Pelesiran di Candi Arimbi

Menikmati pemandangan dan suasana alam yang indah di sekitar Candi Arimbi.

16 April 2021

Food & Travel

Acala Ayu, Hotel Bernuansa Alam Terbaik di Gunung Kidul

Posisi hotel berada dekat dengan pantai eksotis.

22 April 2021

Terbaru

more

Food & Travel

Berfoto Ria Di Gang Kecil Dengan Nuansa Kolonial di Jalan Prenjak

Di sini merupakan tempat bersejarah dengan bangunan tua sebagai latarnya.

07 Mei 2021

Food & Travel

Bakso President dan Sensasi Makan di Tepi Rel Kereta

Makan bakso sambil merasakan sensasi laju kereta api di atas rel.

07 Mei 2021

Food & Travel

Temukan cita rasa kopi otentik di kedai kopi kekinian El’s Coffee

Cafe ini menyuguhkan beragam kopi nusantara.

07 Mei 2021

Food & Travel

Makan Ketan Dengan Pemandangan Indah di Susu Ketan Pak Yan

Menggabungkan panorama gemerlapnya langit bersama dengan menikmati lezatnya ketan dengan segala topping.

07 Mei 2021

Food & Travel

WKWK Cafe, Mulai Dari Lokasi Strategis Sampai Menu Yang Unik

Cafe ini memiliki desain yang bisa dibilang hits, meja coklat tua, dan dinding yang didominasi warna putih lengkap dengan stiker kata-kata.

07 Mei 2021

Berita Video

more