Food & Travel 08 April 2021
Foto: instagram/@poetoeksoeko
Wisata alam di Mojokerto memang tiada habisnya. Baru-baru ini Mojokerto kembali menambah destinasi wisata alam dengan konsep kebun bunga. Wisata alam yang menyuguhkan aneka bunga warna-warni ini bernama Poetoek Soeko, terletak di Desa Sukosari, Kec. Trawas, Mojokerto, Jawa Timur.
Saat berkunjung kamu akan disambut dengan hamparan taman bunga yang diberi nama "Rainbow Garden". Sesuai dengan namanya, kamu akan melihat aneka bunga warna-warni seperti pelangi indah dan menyegarkan mata. Selain itu, kamu juga bisa melihat pemandangan Gunung Welirang dan Gunung Penanggungan yang nampak dari kejauhan.
Banyak pengunjung yang datang untuk mengabadikan momen dengan berswafoto di tengah-tengah hamparan bunga, atau di spot-spot foto yang telah tersedia di sini. Selain bunga matahari, ada berbagai macam bunga yang tumbuh subur seperti bunga zinnia, bunga kenikir, dan masih banyak lainnya.
Foto: instagram/@poetoeksoeko
Ada juga jembatan di tengah rainbow garden yang sekelilingnya dihiasi hamparan bunga berwarna merah yang dibuat seperti tumpah dari keranjang bambu. Kamu juga akan melihat indahnya hamparan bunga matahari yang cerah saat mekar, kontras dengan pemandangan sekitar yang hijau. Sekaligus merasakan sensasi berada di tengah-tengah ratusan bunga matahari seolah berada di Swiss.
Pembukaan destinasi ini sebagai ajang para pemuda sekitar unjuk diri dengan mengelola dan mengembangkan Wisata Poetoek Soeko. Diharapkan dengan kehadiran taman bunga ini menjadi sebuah trobosan baru di Trawas, sekaligus mendongkrak perekonomian masyarakat sekitar.
Foto: instagram/@poetoeksoeko
Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan selain berkeliling diantara bunga-bunga. Di taman ini menyediakan wahana ATV. Kamu juga bisa menaiki kuda dan berkeliling di sekitar Desa Sukosari sembari menyaksikan pemandangan indah alam sekitar.
Menariknya, pengunjung yang ingin berkemah dapat menyewa tenda yang telah disediakan oleh komunitas. Harga sewa tenda per malam sekitar Rp 75.000. Sudah ada area khusus untuk mendirikan tenda. Camping ground ini terletak di bagian depan dekat dengan spot selfie "Rainbow Garden". Jika ingin berkemah maka harus mengajukan dulu ke pihak pengelola.
Fasilitas di Wisata Poetoek Soeko
Foto: instagram/@poetoeksoeko
Meski baru dibuka, pengelola telah menyediakan beberapa fasilitas cukup lengkap seperti toilet, gazebo, camping ground, area parkir, dan pujasera. Deretan pujasera sudah cukup banyak, saat lelah berkeliling kamu bisa mencoba aneka makanan atau sekedar minum kopi hangat sambil menikmati kesegaran udara gunung dan pemandangan alam sekitar.
HTM dan Rute menuju Wisata Poetoek Soeko
Tepat didepan area Wisata Poetoek Soeko setiap pengunjung akan dikenakan retribusi parkir sebesar Rp3.000 untuk kendaraan roda dua, dan Rp6.000 untuk kendaraan roda empat. Wisata taman bunga ini buka setiap hari selama 24 jam.
Teman Brisik yang ingin datang bisa melalui perempatan Awang-Awang, lalu lurus ke arah Pacet, kemudian mengambil jalur ke arah Trawas. Setelah melewati Warung Desa, tetap ikuti jalan hingga menjumpai tulisan besar Wisata Poetoek Soeko. Lokasi taman berjarak sekitar 3 kilometer dari Warung Desa dan berada di sebelah kanan jalan. Kondisi jalan sudah cukup baik, namun dengan kontur naik-turun.
Untuk teman Brisik yang ingin bermalam bisa mencoba akomodasi Royal Caravan Hotel and Outbound yang beralamat di Jl. Raya Trawas No.KM, RW.17, Sukosari, Kec. Trawas, Mojokerto, Jawa Timur. Tarif per malamnya dibandrol sekitar Rp270.000 dengan fasilitas seperti kolam renang, spa, sarapan gratis, dan parkir gratis.
Tags : poetoek soeko wisata mojokerto mojokerto trawas pacet
Artikel ini ditulis oleh : Nuryani Azizah
Suasana outdoor dengan pemandangan Gunung Penanggungan.
14 Apr 2021
Tidak hanya permainan air, pengunjung juga disuguhi pemandangan alam apik berlatar Gunung Penanggungan.
09 Apr 2021
Bunga warna-warni seperti pelangi indah dan menyegarkan mata.
08 Apr 2021
Ada batu berbentuk kujang setinggi 2 meter.
13 April 2021
Yang paling terkenal dan diminati di kawasan Lombok Barat
31 Desember 2020
Belajar, belanja, cuci mata, dan wisata di Rumah Batik
19 Februari 2021
Air terjun yang indah berhiaskan pepohonan hijau di sekelilingnya.
04 April 2021
Harganya ditentukan berdasarkan motif dan kualitas, bukan tinggi atau kecilnya barang tersebut.
17 April 2021
Mata dibuat terpikat oleh hamparan bukit dan pegunungan yang mengelilingi cafe.
17 April 2021
Dagingnya memiliki tekstur lembut dan juice yang dihasilkan dari proses pengasapan selama 5-8 jam.
17 April 2021
Banyak berdiri tenda penjual makanan dan minuman yang berbaris rapih mengelilingi area ini.
17 April 2021
Dari beras jadi berondong kemudian disatukan dengan adonan gula.
17 April 2021