House Of Nyai, Tempat Nongkrong dengan Tiga Suasana

Kuliner 30 Januari 2022

Foto: Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Halo Teman Brisik yang hobi nongkrong! Buat anak-anak muda, nongkrong di kafe biasanya adalah salah satu hal yang wajib dilakukan. Terutama di hari-hari libur. Nongkrong memang menyenangkan. Selain untuk makan dan minum, juga bisa menghilangkan stres dengan sekedar menikmati pemandangan di sekitar kafe atau sekedar bicara lebih dekat dengan teman. Apalagi saat ini semakin banyak pilihan tempat makan dan minum yang asyik buat dijadikan tempat makan. Salah satunya adalah House of Nyai.

House of Nyai menjadi salah satu kafe yang membawa nuansa berbeda dari kafe-kafe lain di Kota Jambi. Kafe ini dari namanya saja sudah menarik perhatian. House of Nyai yang diartikan sebagai rumah nyai. Nyai dalam bahasa Jambi Seberang diartikan sebagai nenek. Artinya rumah nenek.  Selain namanya, kedainya juga menarik banget untuk disambangi.

Foto : Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Suasana Cafe

Ketika Teman Brisik datang ke kafe ini, kalian akan disambut dengan tulisan House of Nyai yang besar di depan kedai. Kafe ini berlantai tiga dan setiap lantainya memiliki nuansa yang berbeda-beda. Di bagian pintu masuk, terdapat taman mini dengan batu-batuan yang cantik. Kalian bisa duduk di sini loh.

Di lantai satu, terdapat ruangan bernuansa putih dengan suasana alam yang terasa cukup kental. Penambahan pot-pot bunga yang disusun di rak membuatnya makin terasa. Sedangkan di lantai 2, memberikan kesan industrial nan kuat. Suasana romantis begitu terasa dengan pemilihan warna meja dan kursi yang gelap serta lampu yang begitu temaram. Naik ke lantai 3, Teman Brisik akan disambut dengan nuansa tradisional dengan adanya deretan bambu yang menjadi dinding di bagian ini. Oh ya, karena lantai 3 adalah lantai paling atas atau rooftop, disarankan untuk tidak datang ketika siang hari karena akan panas sekali. Paling cocok datang ketika sore hari atau malam hari. Supaya bisa menikmati suasana Kota Jambi dari atas. 

Foto : Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Varian Menu

Untuk menu, di House of Nyai ada beberapa menu klasik yang bisa kita temukan di kafe-kafe lainnya. seperti Kopi Susu Aren, Cappuccino, Caffe Latte, Americano, Lemon Tea dan beberapa menu Blended seperti Cookies & Cream, Caramel Cream dll. ada juga menu Mocktail seperti Lychee Yakult, Peach Mojito dan Blue Sky. Selain menu-menu kafe, ada juga dua menu tradisional yaitu Flower & Herbs Tea, dan Wedang Uwuh. Ah, malam-malam minum wedang, cocok banget. Menu-menu ini dibanderol dengan harga berkisar Rp20.000-an saja. 

Untuk menu makanannya cukup beragam. Mulai dari French Fries, Toast Bread, Tahu Cabe Lada Garam, Marinated Chicken Wings, American Club Sandwich, Tuna Sandwich, Banana Crispy Classic dll. Lalu ada menu makanan berat seperti Nasgor Kampung, Kwetiaw Goreng, Ayam Geprek, Spaghetti Bolognaise, Ayam Lada Hitam, Sapi Lada Hitam, Chicken Sambal Matah dll. Wah, makanan di sini cukup beragam bukan? Dijamin mampu memenuhi jiwa kuliner kalian. Untuk makanan mulai dari Rp15.000 hingga Rp40.000. Terjangkau kok. Sambil makan, sambil menikmati pemandangan. 

Alamat dan Jam Operasional

House of Nyai beneran cocok untuk kalian yang suka foto-foto. Karena tiap lantai punya nuansa yang berbeda. Bisa buat foto dengan nuansa yang berbeda-beda deh. Buat kalian yang penasaran, langsung saja datang ke House of Nyai yang beralamat di Jalan H. Adam Malik, Simpang Tiga, Kotabaru, Kota Jambi. Posisi kedainya tepat berada di pertigaan antara Beringin dan Kotabaru. Kalau anak Jambi, tentu mudah untuk menemukannya. Kalau kalian yang pendatang, bisa cari di maps yah. Kedai ini buka mulai pukul 11.00 hingga 22.00 Selamat mencoba!

Tags : kafe jambi house of nyai kuliner brisik.id

Artikel ini ditulis oleh :

Nur Ilmi Widya Ningsih
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Jambi {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Kuliner

Konsep Rustic Svasana Creativity Space

Berupa bangunan rumah tua yang nampak usang.

04 Feb 2022

Kuliner

Hayu Coffee and Space, Coffee Shop Asri di Persimpangan

Coffee shop yang cukup terlihat dari berbagai arah karena logo hijaunya berpadu dengan warna bangunan didominasi putih.

04 Feb 2022

Kuliner

Coffee With Me, Serasa di Rumah Sendiri

Hidden gem dengan tema tropical ala Bali.

04 Feb 2022

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Furusato Izakaya, Sajikan Vibes Jepang di Ibu Kota

Menjajal bersantap dan nongkrong dengan suasana izakaya autentik di Jepang.

04 Oktober 2021

Kuliner

Mencoba Berbagai Macam Sambal di Bebeke Om Aris

Cita rasanya tidak mengecewakan dan harga yang disuguhkan sangat terjangkau.

24 Oktober 2021

Travel

Melepas Lelah dan Bersantai di Taman Dadaha

Memiliki beragam sarana dan prasarana untuk melatih tubuh agar lebih sehat.

23 Februari 2021

Kuliner

Sushi dengan Perpaduan Khas Jepang dan Cita Rasa Sunda, Sushi No Mori

Tak hanya jenis sushi yang unik, tempatnya juga nyaman untuk makan bersama keluarga.

11 Maret 2021

Travel

Nikmati Pemandangan Sungai Cisadane Dari Taman Dayung

Taman Dayung dibangun pada 2016 dan semenjak itu menjadi pusat penyelenggaraan Festival Cisadane.

04 Mei 2021

Terbaru

more

Kuliner

Konsep Rustic Svasana Creativity Space

Berupa bangunan rumah tua yang nampak usang.

04 Februari 2022

News

Pameran Live Life, Menghadirkan Ilustrasi Sosial Perbincangan Publik

Melihat pameran karya seni dengan tema satir dalam ilustrasi hitam putih di Jogja.

04 Februari 2022

Kuliner

Hayu Coffee and Space, Coffee Shop Asri di Persimpangan

Coffee shop yang cukup terlihat dari berbagai arah karena logo hijaunya berpadu dengan warna bangunan didominasi putih.

04 Februari 2022

Kuliner

Coffee With Me, Serasa di Rumah Sendiri

Hidden gem dengan tema tropical ala Bali.

04 Februari 2022

Travel

Keraton Kacirebonan, Keraton Hijau Termuda di Cirebon

Keraton ini dirintis pada tahun 1808 M oleh Pangeran Raja (P.R) Adipati Muhammad Chaerudin.

04 Februari 2022

Berita Video

more