Nikmati Suasana Tradisional nan Antik di Kedai Kopi Pedalaman

Kuliner 16 Juni 2021

Foto: Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Halo Teman Brisik yang kece badai! Kali ini Brisik akan kasih informasi yang menarik banget untuk Teman Brisik sekalian. Terutama untuk Teman Brisik yang lagi ada di Kota Jambi. Terutama lagi untuk Teman Brisik yang sudah bosan makan di kedai kopi yang konsepnya selalu begitu-begitu saja. Belum lagi harga menunya cukup menguras kantong. Kedai kopi kali ini menawarkan harga menu yang murah meriah, desain kedai yang etnik dan tradisional serta penataan kedainya yang unik banget. Kedai kopi apakah itu? Ada yang bisa tebak? Ya! Kedai Kopi Pedalaman.

Kedai Kopi Pedalaman ini adalah salah satu kedai kopi sangat unik. Rasanya, baru kali ini ada kedai kopi dengan bentuk bangunan dengan pernak pernik yang unik banget. Makin penasaran ya? Tarik napas dulu ya Teman Brisik sekalian.

Lokasi tepatnya Kedai Kopi Pedalaman ini adalah di Jalan Slamet Riyadi, Broni, Kota Jambi. Tapi dari jalan raya ini, Teman Brisik harus masuk ke dalam lorong sekitar 20 meter. Dari sinilah petualangan dimulai. 

Begitu sampai di parkiran, Teman Brisik tidak akan melihat kedai kopi atau bangunan yang menyerupainya. Yang terlihat hanyalah atap rumah dengan sedikit pemandangan Danau Sipin. Namun, Teman brisik tidak perlu bingung. Karena ada sebuah pintu dengan tangga menurun ke bawah. Nah dari sini, Teman Brisik hanya tinggal menuruni tangga dan berbelok ke kanan. Tangga ini sendiri cukup estetik karena terdapat gambar-gambar lukisan yang terpajang di kiri dan kanannya. Ciamik banget deh untuk di foto.  

Dari tangga, Teman Brisik akan menemukan spot foto baru dengan sepeda ontel sebagai pajangannya. Area ini juga cantik banget nih untuk dijadikan latar berfotomu. Lalu Teman Brisik bisa berbelok ke kiri. Di sini baru mulai terlihat suasana kedai kopi. Ada pula beberapa bagian yang masih bisa dijadikan spot foto seperti kursi kayu dengan latar bambu dan gerobak kuno yang biasa ditarik oleh kuda. Dari sini, Teman Brisik bisa pilih berbelok ke kanan dan duduk di salah satu meja atau jalan terus ke arah kiri. 

Foto : Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Di bagian kiri, Teman Brisik akan menemukan bagian pembuatan kopi. Di depan pembuatan kopi, kalian masih disuguhkan dengan nuansa kedai yang tradisional yang terkesan kuno. Meja-meja dan kursi dari kayu menyambut. Dan yang paling pecah adalah pemandangan danau sipin dari sudut yang berbeda, bisa dinikmati di kedai kopi ini. Mantap bukan?

Foto : Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Tak hanya desain interior kedainya yang menarik, menu-menu makanan dan minumannya pun menarik. Dan yang pastinya adalah harganya yang super terjangkau. Menu-menu kopinya terdiri atas menu Espresso, Americano, Es Kopi Susu, Cappucino, Kopi Tarik, Kopi Hitam, Cafe Latte, Mocha Latte dan lain-lain. Ada juga menu Thai Tea dengan berbagai jenis rasa seperti Red Velvet, Vanilla, Chocoreo, Taro dll. Harganya dibanderol mulai dari Rp10.000 hingga Rp23.000. Murah banget kan?

Foto : Brisik.id/ Nur Ilmi Widya Ningsih

Sedangkan untuk menu makanan, Teman Brisik bisa pesan berbagai menu seperti Ayam Goreng, Ayam Penyet, Ayam Geprek, Nasi Goreng Kampung, Nasi Goreng Rasa Kopi. Mie Goreng Kampung, Mie Kuah Kampung dan masih banyak lagi. Tak ingin makan yang berat, kalian juga bisa pesan aneka kudapan seperti Roti Bakar, Nugget, Sosis, Kentang Goreng, Pisang Goreng dengan berbagai rasa hingga Chicken Burger.

Kalau untuk menu makanan dan kudapan ini dihargai mulai dari Rp15.000 hingga Rp23.000 saja. Masih murah euy! Apalagi dengan berbagai spot foto, pemandangan hingga kenikmatan rasa yang kita dapatkan. Berkunjung ke kedai ini adalah salah satu hal yang wajib kalian coba kala berada di Kota Jambi. Oh ya, Kedai Kopi Pedalaman buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB.

 

Tags : brisik.id brisik hang out nongkrong food kuliner kopi kafe

Artikel ini ditulis oleh :

Nur Ilmi Widya Ningsih
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Jambi {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Kuliner

Kopi Kompleks Ngagel, Ngopi Asyik Dengan Nuansa Cozy dan Cutie

Nongkrong di kafe dengan konsep retro vintage yang unik.

28 Jan 2022

Kuliner

Nongkrong di Malam Minggu Makin Seru di Kafe Jejakmu

Nongkrong asyik di kafe dengan minuman dan menu yang unik .

28 Jan 2022

Travel

Curug Gomblang, Airnya Adem Banget!

Airnya dingin banget tidak disarankan untuk mandi.

27 Jan 2022

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Tahu Yun-yi, Tahu Yang Melegenda Bahkan Sebelum Bangsa Indonesia Merdeka

Berdiri sejak 1940, berawal dari sebuah pabrik tahu dan saat ini berkembang menjadi sebuah kedai.

15 Agustus 2021

Travel

Bukit Scotter Menyajikan Pemandangan Dieng Dari Atas Bukit

Satu tempat dimana kita bisa melihat pemandangan Candi Arjuna dari sana.

12 Mei 2021

Travel

Makam Cikundul, Tempat Peristirahatan Terakhir Bupati Pertama Cianjur

Wisata sejarah pendiri Kabupaten Cianjur.

08 Januari 2022

Kuliner

Es Ciming, Es Yang Melegenda Di Purwakarta

Es legendaris dengan cita rasa penuh nostalgia.

07 April 2021

Travel

Piknik Di Tengah Kota, Taman Piknik Satria Mandala

Merasakan piknik unik di taman dalam kawasan museum.

10 November 2021

Terbaru

more

Kuliner

Kopi Kompleks Ngagel, Ngopi Asyik Dengan Nuansa Cozy dan Cutie

Nongkrong di kafe dengan konsep retro vintage yang unik.

28 Januari 2022

Kuliner

Nongkrong di Malam Minggu Makin Seru di Kafe Jejakmu

Nongkrong asyik di kafe dengan minuman dan menu yang unik .

28 Januari 2022

Travel

Curug Gomblang, Airnya Adem Banget!

Airnya dingin banget tidak disarankan untuk mandi.

27 Januari 2022

Travel

Warna-warni Dam Sewu

Seiring berjalannya waktu, keberadaan dam sekaligus dijadikan sebuah tempat wisata gratis.

27 Januari 2022

Kuliner

Sarapan Di Warung Kongde Dengan Nama Lauk Yang Unik

Mencoba bersantap di warung makan dengan nama dan menu yang unik.

27 Januari 2022

Berita Video

more