Curug Panganten dari Ciamis, Tawarkan Pemandangan Indah dan Eksotis

Food & Travel 01 Maret 2021

Foto: Instagram/@curugpanganten

Nama Curug Pangenten memang begitu banyak di Jawa barat. Dari mulai di Banjar, Tasikmalaya, Sukabumi, Garut, bahkan Ciamis sekalipun. Meski memiliki nama yang serupa, pemandangan dan panorama alam yang dihadirkan tentu sangat berbeda.

Seperti di Ciamis misalnya, Curug Pangenten yang ada di Dusun Palasari, Desa Nasol, Kecamatan Cikoneng ini memiliki keunikan yang tidak dimiliki oleh Curug Panganten lainya. Tempatnya begitu eksotis karena berada di bawah batuan cadas. Lebih dari itu, tingginya yang menjulang hingga 60 meter menjadi pemandangan tersendiri yang kian mengukuhnya sebagai tempat yang layak menjadi destinasi favorit penghilang penat.

Foto : Instagram/@sidoel110

Karena letaknya yang sedikit tersembunyi di kaki Gunung Sawal, maka pepohonan rindang yang berukuran cukup besar juga akan menjadi pemandangan lazim yang teman brisik temui. Selain itu, siulan burung dan suara serangga yang berada di semak pun masih kerap terdengar jelas.

Begitu pula dengan air yang menggenang membentuk sebuah kolam di bawah guyurannya, begitu jernih dan dingin sehingga cocok teman brisik jadikan sebagai tempat berenang atau basah-basahan.

Tidak berhenti di situ, di tempat ini pula terdapat cadas ngampar yang merupakan hamparan bebatuan rata dan besar mirip tembok yang dikelilingi air jernih. Tidak hanya dapat digunakan oleh teman brisik untuk duduk sembari menikmati panorama alam, namun dapat juga dijadikan sebagai tempat botram bersama teman atau keluarga.

Foto : Instagram.com/deryrc1.3/

Agar dapat menjelajahi air terjun eksotis ini, teman brisik tidak dipungut biaya masuk sepeser pun kecuali untuk parkir motor atau mobil sebesar Rp3000. Begitu menarik bukan? Nah, bagi yang akan mengunjunginya, tempat ini buka dari pukul 08.00  WIB hingga 17.00  WIB.

Rute yang harus ditempuh 

Karena begitu indah dan eksotis, setiap harinya air terjun ini tidak pernah sepi pengunjung, baik warga lokal atau pengunjung dari luar kota seperti Banjar, Tasikmalaya, bahkan Wanareja. Untuk dapat mencapainya, teman brisik bisa menggunakan transportasi umum atau pribadi. 

Apabila dari luar kota dan menggunakan transportasi umum berupa bus. Setelah tiba di terminal Ciamis, teman brisik dapat menggunakan moda transportasi selanjutnya berupa angkutan kota (angkot) 12  jurusan Terminal Ciamis – Jetak – Nasol atau angkot 18 jurusan Terminal Ciamis – Cikoneng – Sadananya. Ongkosnya bervariatif, dari Rp5.000 sampai Rp10.000 dengan waktu tempuh sekitar 35 menit.

Begitu pula dengan teman brisik yang menggunakan transportasi pribadi berupa motor atau mobil, apabila dari arah Jawa Tengah, maka teman brisik dapat mencapai air terjun ini melalui Jalan Nasional III arah Cimari. Setelahnya, teman brisik hanya perlu mengambil rute arah Jalan A. Natadisastra dan langsung menuju ke Jalan A.J Bahari tepat di daerah Nasol.

Sedangkan untuk teman brisik yang berasal dari Tasikmalaya, Kuningan serta sekitarnya, bisa menuju taman ini melalui alun-alun Ciamis untuk kemudian menuju ke Jalan Nasional III arah Cimari dan kemudian menuju Jalan A.J Bahari tepat di daerah Nasol.

Karena berada sedikit di dalam, maka dari daerah Nasol, teman brisik harus menempuh 1 Km lagi hingga benar-benar sampai di Curug Panganten. Meskipun medan yang dilalui akan sedikit berat, namun hal tersebut akan terbayar dengan suguhan panorama alam Gunung Sawal yang indah di sepanjang jalanya.

Foto : Instagram.com/dhiyaul42/

Rekomendasi tempat makan dan penginapan

Terdapat beberapa rekomendasi tempat mengisi perut di dekat Curug Panganten. Salah satunya adalah Rumah Makan Cahaya Ria yang menyajikan ragam makan, mulai dari bakso hingga mie ayam. Rasanya cukup nikmat dengan harga yang murah yakni sekitar Rp10.000 hingga Rp15.000.

Terakhir, bagi teman brisik yang ingin menghabiskan malam di Ciamis selepas mengunjungi Curug Panganten, dapat menginap di Hotel Larisa yang berada di Jl. Jend. Sudirman No.25, Ciamis. Tarif yang ditawarkan oleh hotel ini juga cukup murah yakni berkisar dari Rp120.000 hingga Rp450.000 dengan fasilitas berupa AC, TV, kamar mandi dalam, serta sarapan pagi.

 

Tags : ciamis panganten terjun air keren seru

Artikel ini ditulis oleh : Teguh Iman Perdana


Berita Terkait

Food & Travel

Menikmati Panorama Alam Ciamis Dari Lembah Pangangonan

Menikmati pemandangan dari ketinggian.

16 Apr 2021

Food & Travel

Konsep Keren Notre Yang Diserbu Pengunjung

Konsepnya yang modern, luas dan cozy menjadikan kafe ini paling keren di Tasikmalaya.

15 Apr 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Food & Travel

Asyiknya Belajar Mengolah Cokelat di Kampung Cokelat Blitar

Menyaksikan lebih dekat proses pengolahan buah cokelat menjadi aneka macam olahan menarik.

07 September 2020

Food & Travel

Konon, Sesosok Dewa Pernah Turun di Kelenteng Ini

Sang dewa digambarkan memiliki sosok pria mengenakan pakaian perang tentara China zaman dulu.

22 September 2020

Food & Travel

Menikmati Arung Jeram di Sungai Kromong Pacet

Sungainya tak begitu lebar dengan bongkahan batuan yang besar.

26 Februari 2021

Food & Travel

Kiendly Daily Caffeine & Goods Tempat Ngopinya Kutu Buku

Disediakan rak yang berisi cukup banyak buku.

16 Oktober 2020

Food & Travel

Es Krim Ria, Kedai Es Krim Tradisional yang Sudah Ada Sejak 1936

Es krim soda dan es krim buah merupakan 2 jenis es krim jadul yang ada di sini

21 Februari 2021

Terbaru

more

Lifestyle

Sitimang, Pusatnya Berburu Bermacam Rupa Keramik

Harganya ditentukan berdasarkan motif dan kualitas, bukan tinggi atau kecilnya barang tersebut.

17 April 2021

Food & Travel

Memandang Keindahan dari Cafe Pasir Angin Puncak

Mata dibuat terpikat oleh hamparan bukit dan pegunungan yang mengelilingi cafe.

17 April 2021

Food & Travel

Kedai TAPI, Kedai Kopi dengan Hidangan Daging Sapi Asap yang Lezat

Dagingnya memiliki tekstur lembut dan juice yang dihasilkan dari proses pengasapan selama 5-8 jam.

17 April 2021

Food & Travel

Berburu Kuliner di Purbalingga Food Center

Banyak berdiri tenda penjual makanan dan minuman yang berbaris rapih mengelilingi area ini.

17 April 2021

Food & Travel

Bipang Jangkar, Makanan Legendaris Yang Penuh Filosofi

Dari beras jadi berondong kemudian disatukan dengan adonan gula.

17 April 2021

Berita Video

more