Pesona Pantai Bohay Dengan Latar PLTU

Food & Travel 20 Februari 2021

Foto: instagram.com/pantaibohay

Wisata pantai pada umumnya hanya bisa dinikmati pemandangan dan deru ombaknya yang menenangkan. Namun, sedikit berbeda dengan Pantai Binor Harmony atau yang biasa disebut Pantai Bohay karena pengunjung bisa menikmati segala sudutnya.

Terletak di Dusun Pesisir, Desa Binor, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, pemandangan pantai ini juga semakin epik di malam hari berkat lampu-lampu PLTU (Pembangkit Listrik Tenaga Uap) Paiton yang hanya berjarak 1 km. Pantai Bohay buka mulai pukul 08.00 – 23.00 WIB.

Rute menuju Bohay sangat mudah karena letaknya di pinggir jalan raya dan satu jalur dengan PLTU. Baik dari arah barat atau timur, ikutilah jalan Pantura Paiton - Binor, belok kiri di pintu masuk yang sudah tertampang PLTU Paiton dan Pantai Bohay. Jika menggunakan kendaraan umum, pilihlah bus jurusan Situbondo/Bondowoso (dari Timur) atau Surabaya (dari Barat)

Foto:instagram.com/pantaiwisatabohayofficial

Pesona Bohay ini memang menjadi magnet wisatawan. Paket wisata pantai yang belum tentu ada di pantai lain pun sudah tersedia disini. Tak tanggung-tanggung, ada enam jenis paket bisa dipilih. Mulai dari diving, memancing, snorkeling, perahu donat, rumah apung, dan adventure trail.

Harga paketnya beragam, mulai dari yang termurah Rp10.000 dengan durasi 45 menit untuk rumah apung. Diving harga paketnya Rp600.000/pax dengan durasi 2 jam, Snorkeling Rp100.000/pax dengan durasi 2 jam. Yang termahal adalah paket memancing dengan tarif Rp750.000 durasi 5 jam. Semua paket ini sudah lengkap dengan peminjaman peralatan yang dibutuhkan serta dibimbing oleh pemandu profesional.

Itu baru paket wisata yang perlu merogoh kocek lagi untuk menikmatinya. Namun, jika ingin sekadar bersantai, pengunjung pun bisa bermain air dengan sewa ban dan pelampung dengan harga yang cukup terjangkau. Fasilitas pokok seperti toilet, musala, parkir dan tempat yang rindang tentu sudah terjamin.

Foto: instagram.com/pantaiwisatabohayofficial/

Oleh-oleh khas Pantai Bohay dan Probolinggo bisa diperoleh di pantai penuh pesona ini mulai dari makanan hingga kerajinan tangan. Tak cukup itu saja, Pantai Bohay juga menarik untuk menjadi lokasi nongkrong berkat kafe & restonya yang cukup luas. Masakan yang menjadi ciri khas ialah ikan bakar yang langsung diperoleh dari nelayan setempat.

Soal penginapan tak perlu bingung karena di daerah ini banyak penginapan yang direkomendasikan. Misalnya Paiton Resort Hotel yang hanya berjarak 3menit dari pantai. Dengan kisaran tarif mulai Rp200.000 dan fasilitas lengkap beserta suasana yang nyaman akan membuat liburanmu semakin menyenangkan.

Tiket masuk pantai hanya Rp10.000 untuk mobil dan Rp5.000 untuk motor, pengunjung sudah bisa menikmati pesona pantai yang Bohay tersebut termasuk selfie dengan latar belakang pantai dan PLTU. Dimana lagi bisa dapatkan view semacam ini, bukan?
 

Tags : pantai pantaibohay probolinggo binorharmony

Artikel ini ditulis oleh :

Ulfiatul Jannah
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Probolinggo {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Food & Travel

Keindahan Tersembunyi Pantai Molas

Menawarkan lingkungan yang asri dibanding pantai-pantai lain di Manado.

19 Jun 2021

Food & Travel

Alamak, Pantai Rambak Memang Rancak

Jadi primadona wisatawan di Pulau Bangka.

16 Jun 2021

Food & Travel

Tanjung Penghujan, Alternatif Tempat Camping Nyaman di Pangkalan Bun

Pantai ini cocok untuk kamu yang ingin camping untuk melepas penat karena suasana yang ditawarkan pun rindang, sejuk, dan menenangkan.

15 Jun 2021

Voucher Rekomendasi

Bali Dolphin Diving And Adventure

Travel

Rp 49,000 Rp 150,000

Kamu Mungkin Tertarik

Food & Travel

Flip Flop Coffee dan Nuansa Etnik Perpaduan Berbagai Budaya

Memiliki desain interior yang tak biasa yaitu memadukan berbagai unsur

18 Mei 2021

Food & Travel

Kehadiran Grandscoffee Sebagai Pelipur Hiruk Pikuk Kota Blitar

Banyak sekali tanaman dan pepohonan hijau menyelimuti kafe ini.

04 Juni 2021

Food & Travel

Mandapa Kirana Resort, Ada Bali di Kota Bogor

Sekilas mirip dengan Pura Lempayung Luhur di Bali.

24 April 2021

Food & Travel

Docafe, Kafe Cantik yang Tersembunyi di Kawasan Surabaya Barat

Tempat nongkrong yang unik dan asyik dengan lokasi yang cukup tersembunyi.

08 April 2021

Food & Travel

Jelajah Aquarium Indoor Terbesar di Asia Tenggara

Jakarta Aquarium menjadi rumah bagi ratusan mamalia, reptil, serangga dan berbagai jenis ikan laut.

23 Maret 2021

Terbaru

more

Food & Travel

Air Terjun Sikulikap, Indah di Tengah Hutan Tropis Berastagi

Air terjun dengan ketinggian sekitar 30 meter.

19 Juni 2021

Food & Travel

Bonbale Coffee and Farm, Coffee Shop dengan Nuansa Alam Asri

Area sekitarnya adalah kebun salak dan ada aliran sungai yang jernih.

19 Juni 2021

Food & Travel

Memandang Langit Malam di Kedai Secangkir Coffee

Kedai kopi yang menempati halaman luas di sebuah bursa mobil.

19 Juni 2021

Food & Travel

Kopi Sakarek, Mau di Luar atau di Dalam Sama-Sama Nyaman

Tempat ngopi dengan desain interior cerah nan menyegarkan mata.

19 Juni 2021

Food & Travel

Kirk Coffee & Satay, Kombinasi Kopi dan Sate a'la Angkringan

Kombinasi jualan kuliner yang tidak begitu lazim.

19 Juni 2021

Berita Video

more