Ketika merasa suntuk bekerja atau mengerjakan suatu tugas, kita memerlukan suasana baru untuk merelaksasikan pikiran dan tenaga. Kita bisa berhenti sejenak atau mencari tempat baru agar mendapat semangat baru. Salah satu tempat yang bisa kita manfaatkan untuk mencari inspirasi dan suasana yang baru adalah café.
Namun suasana café yang cenderung ramai akan membuat sebagian orang merasa tidak nyaman. Tetapi tidak dengan Kekopi Sidoarjo, sebuah café yang memiliki konsep khusus untuk bekerja. Warga Sidoarjo dan sekitarnya tidak boleh melewatkan momen di café ini.
Foto : Instagram.com/afansetyadi
Kita dapat menemukan café unik ini di Jl. Raya Ponti No. 7 Wismasarinadi, Magersari, Kecamatan Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur. Cafe ini buka setiap hari dari pukul 09.00 - 23.00 WIB. Di sini bisa juga melakukan reservasi atau booking dengan menghubungi nomor 085771150000 atau 085773350000. Tempatnya sangat strategis, lokasi lebih detailnya berada di samping Bebek Sinjay dan di depan Mie Kober Sidoarjo.
Untuk lebih mempermudah pencarian lokasi, teman brisik dapat menggunakan patokan Stadion Gelora Delta Sidoarjo yang berjarak 2,5 km dengan Kekopi, dapat ditempuh menggunakan rute Jl. Gajah Magersari dan Jl. Raya Ponti selama kurang lebih 6 menit perjalanan.
Apa yang membuat café ini berbeda dengan café-café pada umumnya? Desain yang diusung memang tidak terlalu estetik seperti cafe lainnya, namun cafe ini mengedepankan fasilitas yang dapat menunjang pengunjung dalam mengerjakan tugas atau suatu pekerjaan. Cafe ini menyediakan line khusus yang diberi nama co-working space, fasilitas ini dilengkapi dengan meeting room dan working spot khusus untuk para pengunjung. Untuk menikmati fasilitas tersebut kita tidak perlu mengeluarkan uang untuk reservasi atau booking, kita hanya perlu untuk memesan menu di sini dan setelahnya kita dapat bebas menggunakan semua fasilitasnya.
Foto: instagram.com/kekopisidoarjo
Bagi para pengunjung yang perokok, café ini memiliki smoking area khusus. Mengingat bahwa cuaca Sidoarjo sangat panas, teman brisik tak perlu khawatir karena tempatnya nyaman dan tidak panas. Di beberapa waktu tertentu akan terdapat live music yang menenangkan hati. Selain itu di sini juga dapat memilih space di tempat duduk nyaman berupa meja tinggi dan sofa yang disediakan. Cafe ini menyediakan banyak sekali colokan listrik, sehingga teman brisik yang membawa laptop atau alat elektronik lainnya tidak perlu khawatir.
Tersedia fasilitas berupa free WiFi up to 100 Mbps yang akan memuaskan jaringan internet kita. Tak hanya fasilitasnya yang memadai, karyawan yang bekerja juga sangat ramah dan profesional. Hal tersebut akan semakin menunjang kenyamanan pengunjung. Bagi teman brisik yang beragama Islam juga tidak perlu khawatir, terdapat ruangan khusus yang dijadikan Musholla agar pengunjung dapat beribadah dengan leluasa.
Foto: instagram.com/r.gobet
Sembari bekerja atau mengerjakan tugas, akan lebih lengkap jika kita menikmati hidangan yang ditawarkan di sini. Menu makanan terdiri dari snack dan makanan berat. Menu-menu makanannya antara lain Chicken Wings dengan harga Rp28.000, Fish & Chip Rp25.000, Kekopi Sampler Rp38.000, Crispy Tofu Rp18.000, Chicken Fried Vermicelli Rp25.000, dan masih banyak lagi. Kita juga dapat menemukan menu berupa aneka toast dan noodle di sini, tentunya dengan harga yang dijamin tidak akan menguras dompet.
Sementara untuk minuman, menu yang ditawarkan antara lain aneka fruit milk, tea, caramello, berry happy, brown sugar milk tea, green classic, dark stone coffee, candy queen, frappe, dan masih banyak lagi. Menu-menu minuman tersebut dibanderol dengan kisaran harga Rp14.000 - Rp21.000. Tak hanya fasilitasnya saja yang nyaman, makanan dan minumannya juga tidak akan mengecewakan para pengunjung.