Suasana Pedesaan di Taman Bunga Kampung Jamboe

Travel 10 Agustus 2020

Foto: brisik.id

Sekarang ini, wisata alam sepertinya telah menjadi pilihan banyak orang sebagai tujuan berwisata. Pemandangan hijau dan udara yang sejuk menjadi daya tarik bagi mereka yang ingin menghabiskan akhir pekan atau liburan yang jauh dari hiruk pikuk suasana perkotaan.

Seperti halnya Taman Bunga Kampung Jamboe yang berada di Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. Tempat wisata yang bertemakan alam ini menjadi pilihan banyak keluarga dan anak-anak muda untuk dijadikan tempat bersantai dan berkumpul di akhir pekan atau di saat liburan.

Taman Bunga Kampung Jamboe adalah sebuah taman bunga dan tempat untuk pembibitan. Kenapa disebut Kampung Jamboe? Karena, awalnya tempat ini hanyalah sebuah perkebunan pohon jambu. Pemiliknya, Sartono, yang juga merupakan pegawai di sebuah perusahaan di bidang perkebunan, membuat taman bunga di bagian depan perkebunannya sekadar hobi saja. Akhirnya, taman bunga ini yang malah menjadi daya tarik bagi orang-orang yang melewatinya.

Dengan tiket masuk sebesar Rp7.000, Teman Brisik sudah bisa datang untuk melihat warna-warni bunga yang ditata dengan rapi. Di sudut-sudut taman disediakan juga spot foto dengan background yang menarik untuk dibagikan di akun media sosial. Spot foto yang menjadi favorit pengunjung adalah terowongan akar di pintu masuk dan terowongan dengan bentuk “Love” yang terbuat dari dedaunan.

akar

Di sini Teman Brisik bisa berwisata sambil mengenal nama-nama tanaman yang mungkin baru pertama kali lihat. Misalnya labu madu, gomphrena, celosia, bunga jengger ayam, bunga tapak dara, boroco, bunga pacar air, bunga matahari, dan yang lainnya. Di sini juga dijual tanaman hias yang bisa menjadi oleh-oleh yang sangat bermanfaat, seperti bunga begonia, mahkota duri, kaktus, lidah mertua, sri rezeki, dan yang lainnya.

taman jamboe

Tapi, yang paling juara dari tempat ini adalah suasananya yang terasa seperti di sebuah pedesaan. Lingkungannya dikelilingi oleh persawahan hijau dan perkebunan dengan latar belakang pegunungan. Apalagi di sini disediakan saung-saung gazebo untuk bersantai dan menikmati makanan bersama keluarga dan teman. Jadi sambil makan, Teman Brisik bisa sambil menikmati pemandangan hijaunya sawah, Gunung Karang, dan tanaman yang ditata rapi di tempat pembibitan.

taman jamboe

Tradisi Babacakan
Sebenarnya, Teman Brisik tidak perlu repot-repot untuk membawa makanan dari rumah. Karena, di Taman Bunga Kampung Jamboe juga ada restoran dengan menu berupa bakso ikan malingping, nasi pecel, nasi timbel, dan nasi dengan ikan bakar. Mi instan, sate maranggi, minuman hangat, dan jajanan lainnya juga tersedia. Untuk menu makanannya dimulai dari harga Rp10.000, sedangkan untuk jajanan dimulai dari harga Rp2.000 saja.

Tapi, orang-orang yang berada di daerah Pandeglang biasanya mengadakan tradisi babacakan di sini. Mereka membawa nasi dan lauk pauk dari rumah dan memakannya bersama-sama sambil lesehan. Nasi dan lauk pauk biasanya diletakkan di atas daun pisang dan mereka akan makan sambil duduk mengelilinginya. Makan bersama jadi terasa lebih nikmat!

Taman Bunga Kampung Jamboe berada di Jl. Raya Labuan km. 7, Sukasari, Kecamatan Kaduhejo, dan dekat dengan komplek perumahan BPI ( Bumi Pandeglang Indah). Lokasinya tidak jauh dari Alun-alun Pandeglang, hanya berjarak sekitar 6 km. Dari alun-alun, Teman Brisik bisa menggunakan ojek pangkalan atau daring dengan ongkos sekitar Rp21.000 atau angkot jurusan Labuan dengan ongkos sebesar Rp5000.

Untuk Teman Brisik yang berasal dari luar daerah dan ingin lebih lama di Kabupaten Pandeglang ini, bisa menginap di Hotel Oranye Syariah yang bernuansa modern atau Hotel Pandeglang Raya yang lebih bernuansa Alam. Harga per kamarnya dimulai dari Rp300.000/malam.

Keuntungannya, kedua hotel ini lokasinya dekat dengan alun-alun. Jadi, akan lebih mudah jika ingin sekalian jalan-jalan dan mencari kuliner khas Pandeglang yang dijuluki juga sebagai Kota Badak.

Tags : pandeglang desa jambu taman

Artikel ini ditulis oleh :

Yudi Rahmatullah
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Banten {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Travel

Desa Wisata Sambongsari, Kembali ke Dalam Keasrian yang Sunyi

Merasakan kesunyian dan keindahan alam Kendal.

18 Nov 2021

Travel

Berenang di Tengah Hutan Pinus Taman Ceria Warangan

Memberi kenyamanan dan keamanan karena di ruang terbuka.

18 Nov 2021

Travel

Taman Maramis, Spot Sejuk Tengah Kota Probolinggo

Olahraga atau berwisata bersama keluarga di taman yang asri.

17 Nov 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Cari Suasana Baru Bekerja di Cotive Working Space & Coffee

Tempat nyaman untuk kerja dan nongkrong ada disini.

18 Maret 2021

Kuliner

Texture Cafe, Tempat Bersantai di Luwu Timur

Berada di pusat kota dan dekat dengan perkantoran.

21 Maret 2021

Kuliner

Mie Ayam Bakso Urat Kharisma Jaya

Salah satu tempat makan bakso enak di Yogyakarta.

07 Desember 2020

Budaya & Gaya Hidup

Jangan Naksir Dulu Sebelum Baca Kisahnya

Kedengarannya hampir mustahil untuk dipercaya.

12 Januari 2020

News

Didesak Istri Muda, Dokter Spontan Nyolong Mobil

Lihat ada kunci mobil, langsung disikat.

07 Januari 2020

Terbaru

more

Techno

Mau Lihat Makanan Dalam Penerbangan, Buka Airlinemeals.net

Tampilkan ulasan makanan dalam penerbangan dari seluruh maskapai di dunia.

18 November 2021

Budaya & Gaya Hidup

Topeng Prembon, Terlahir dari Gabungan Seni di Bali

Mengenal seni budaya Bali yang berasal dari gabungan kesenian Bali.

18 November 2021

Kuliner

Kedai Kopi Super Cozy Ala Vintage Kopi Rona

Minum kopi vintage lengkap dengan mobil VW Combi untuk memesan minuman.

18 November 2021

Budaya & Gaya Hidup

Tradisi Mengambai, Bukti Ikhtiar Sebelum Fajar

Mengenal budaya menangkap ikan di perairan dangkal di Sumatera Utara.

18 November 2021

Travel

Menikmati Asrinya Wisata Alam dan Budaya di Kampung Pasundan Cisamaya

Belajar budaya sambil berwisata yang menyenangkan.

18 November 2021

Berita Video

more