Sante Commune, Penginapan Santai dengan Gaya Industrial

Travel 08 Desember 2021

Foto: Instagram.com/mawarkh4yalan

Penginapan yang santai seperti di rumah sendiri banyak dicari oleh para traveler. Kesan homey membuat betah untuk singgah di penginapan. Pergi ke Yogyakarta, kalian bisa dengan mudah menemukan akomodasi penginapan dengan suasana santai. Sante Commune adalah salah satunya. Sesuai dengan namanya, akomodasi tersebut cocok untuk bersantai ria.

Kebijakan dan Tipe Kamar
Selama pandemi ini mereka membatasi kapasitas penginapan menjadi 50%. Check in dan check out juga dapat dilakukan secara mandiri untuk menghindari kontak erat. Telah disediakan kotak untuk mengambil dan menaruh kunci kamar. Selain itu, kamar yang biasanya dijadikan female dan male dormitory diubah menjadi private dormitory.

Selain private dormitory, tipe kamar lainnya yang tersedia di Sante Commune yaitu twin room, standard room, dan deluxe triple room. Tarif sewa per malam berkisar antara Rp150.000 - Rp350.000. Untuk peak season biasanya akan naik sekitar Rp20.000 - Rp40.000 dari harga hari biasa. Kalian bisa mengakses tautan yang tersemat di Instagram @santecommune.

Sante Commune
Foto: Google Maps/SANTE COMMUNE Yogyakarta

Kental dengan Gaya Industrial
Tampilan depan dari Sante Commune terlihat seperti rumah biasa. Kalian harus masuk ke dalam untuk mengetahui keistimewaannya. Sante Commune mengusung gaya industrial yang kental sejak dari lobi. Sebagian besar lantai dan dinding dibiarkan unfinished berupa semen ekspos. Furnitur yang ada di sini pun sederhana, tetapi tampak estetik.

Suasana industrial dapat kalian temukan di setiap sudut Sante Commune. Melangkah ke dalam kamar, lantai dan dindingnya masih banyak yang menampilkan semen. Seprai dan sarung bantal pun dibuat selaras dengan warna abu-abu. Kamar Deluxe memiliki desain yang menarik karena tempat tidur ada di bagian atas, sedangkan bawahnya dimanfaatkan untuk meja kerja.

Sante Commune
Foto: Google Maps/Dian P Ningsih

Fasilitas Lengkap
Kamar Deluxe dan Dormitory dilengkapi dengan AC. Namun, untuk kamar standard dan twin masih menggunakan kipas angin. Di kamar dormitory juga sudah terdapat colokan listrik yang memadai dan lampu baca. Kamar mandi turut mencuri perhatian para tamu. Pasalnya, terdapat wastafel dan shower yang berbentuk dari pipa.

Sante Commune juga mempunyai mushola dan dapur bersama. Peralatan dapur yang ada termasuk lengkap, serasa di rumah sendiri. Selain itu, ada semacam kantin kejujuran yang menawarkan beberapa jenis minuman. Kalian bisa membayarnya saat hendak check out.

Spot favorit banyak tamu di Sante Commune adalah chill lounge. Area ini begitu estetik, apalagi saat golden hour. Teman Brisik bisa mendapatkan foto yang Instagramable dengan bersantai di sini. Furnitur yang ada sebenarnya sederhana, tetapi mereka menatanya dengan apik.

Sante Commune
Foto:Instagram.com/silfesterrettob 

Lokasi di Tengah Kota
Sante Commune terletak hanya sekitar 500 m dari Titik Nol Km Yogyakarta. Tepatnya di Jl. Nyai Ahmad Dahlan No. 17, Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta. Lokasinya yang berada di tengah kota menguntungkan bagi yang ingin menjelajah Yogyakarta. Teman Brisik bisa menuju Malioboro, Benteng Vredeburg, dan Keraton Yogyakarta hanya dengan 5-10 menit perjalanan.

Berburu kuliner di sekitar Sante Commune pun mudah. Di dekat penginapan, ada kafe dengan dessert menarik yaitu Kumpeni Indonesian Coffee & Ice Cream. Pencinta pedas wajib mencoba Oseng-oseng Mercon Bu Narti yang legendaris. Sate Maranggi Sari Makmur 3 juga menggoda untuk dicoba bagi yang suka kuliner Nusantara.

Tags : brisik.id yogyakarta travel sante commune penginapan jogja staycation jogja

Artikel ini ditulis oleh :

Ayu
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Senang jalan-jalan dan kulineran.

Sleman {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Kuliner

Ngeteh Syahdu di Kirana Tea House

Punya varian teh yang cukup lengkap.

15 Des 2021

News

Penuh Artefak, Pameran Rangga: Artefact Of Random Memories

Melihat beragam karya seni yang bertemakan Human aesthetic artefact.

15 Des 2021

Travel

Terase Jogja, Student Lounge di Tengah Malioboro

Menawarkan spot foto menarik dan balkon menghadap pemandangan jalanan Malioboro.

15 Des 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Travel

Wisata Halal di Taman Wisata Saman Now

Dikenal juga dengan nama Koptofa Education Park.

24 September 2021

Kuliner

Joglone Karto, Spesialis Restoran Jawa Tradisional

Suasana Jawa tradisional yang kental membuat pengunjung diajak bernostalgia ke masa lampau.

24 November 2021

Travel

Trekking Asyik di Curug Lawe Ungaran

Hijaunya pemandangan memberikan semangat untuk sampai di Curug

13 Januari 2021

Travel

Play Out Place, Taman Rekreasi dan Edukasi yang Asri

Menghabiskan akhir pekan di tempat wisata dengan berbagai fasilitas menarik.

21 September 2021

Travel

Taman Asri di Pelataran Balai Budaya Banjarnegara

Tempat ini digunakan masyarakat yang bergerak aktif dalam pengembangan sosial budaya.

11 Juni 2021

Terbaru

more

Kuliner

Rayakan Special Moment di Sky 36 Restaurant dengan Pemandangan Cantik Surabaya

Romantic dinner dengan pemandangan cantik Surabaya.

15 Desember 2021

Kuliner

Ngeteh Syahdu di Kirana Tea House

Punya varian teh yang cukup lengkap.

15 Desember 2021

News

Penuh Artefak, Pameran Rangga: Artefact Of Random Memories

Melihat beragam karya seni yang bertemakan Human aesthetic artefact.

15 Desember 2021

Travel

Telaga Pelangi Payang, Destinasi Tersembunyi di Rumpin Bogor

Destinasi yang memendam sejuta keindahan untuk diulik.

15 Desember 2021

Travel

Cantiknya Pantai Tanjung Labun di Pesisir Selatan Bangka

Tampilannya semakin cantik dengan keberadaan bebatuan granit yang menyebar di sepanjang bibir pantai.

15 Desember 2021

Berita Video

more