Nikmatnya Roti Gembong Gedhe yang Bikin Bibir Tersenyum

Food & Travel 01 Mei 2021

Foto: Brisik.id/Agustina DR

Aroma panggangan roti yang semerbak mewangi mulai tercium hidung saat mendekati outlet sebuah toko roti. Toko roti itu adalah Toko Roti Gembong Gedhe. Apa sih Roti Gembong Gedhe itu? Secara sekilas roti ini mirip dengan roti gembong khas Kalimantan. Roti Gembong Gedhe merupakan kuliner baru di Yogyakarta. Meski dapat dibilang baru, namun kelezatan rasanya sudah mampu menarik perhatian masyarakat Yogyakarta. Sebuah outlet Roti Gembong Gedhe ini berlokasi di Jalan Magelang 121, Kutu Asem, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Untuk mencapai lokasi ini, Teman Brisik cukup menuju Jalan Magelang. Outlet ini tepat berada di sebelah kiri jalan apabila dari arah selatan dan tepat sebelum lampu lalu lintas Selokan Mataram.

Foto: Brisik.id/Agustina DR

Komposisi utama Roti Gembong Gedhe adalah tepung terigu, telur, susu, gula pasir, garam dan margarin. Nama "gembong" itu sendiri berasal dari bentuk roti yang menggembung atau membesar bagian atasnya setelah dipanggang. Sedangkan "gedhe" diambil dari bahasa Jawa yang berarti besar. Memang benar sekali, Roti Gembong Gedhe ini memiliki ukuran yang lumayan cukup besar. Meski berukuran besar, namun teksturnya sama sekali tidak keras. Justru sangat empuk sekali. Dalam satu buah Roti Gembong Gedhe dapat dipotong-potong menjadi 6 buah potongan roti. Cita rasa roti dasarnya tidak terlalu manis dan memiliki warna kecokelatan.

Dalam penyajiannya, bagian tengah roti ini dibelah dan diolesi selai. Tak tanggung-tanggung loh isian selainya, banyak banget bahkan tampak meleleh di pinggiran rotinya. Sehingga saat digigit akan terasa sekali lumernya di mulut. Nyammm… Selai yang digunakan adalah selai dengan kualitas terbaik. Ada banyak varian rasa yang ditawarkan oleh Roti Gembong Gedhe, mulai dari rasa manis hingga gurih. Beberapa rasa yang dapat dipilih antara lain: original, nucomaltine, abon mayo, cokelat, cappuccino, oreo, tiramisu, butter cream, susu keju, sarikaya, red velvet, banana milk, green tea, durian, stroberi, blueberry, dan cokelat kacang. Wah, lumayan banyak ya! Mana nih yang jadib favoritmu? 

Harga sebuah Roti Gembong Gedhe original dibanderol dengan harga Rp10.000, sedangkan roti dengan varian rasa berkisar antara Rp14.000-Rp17.000 tergantung rasa yang dipilih. Apabila Teman Brisik ingin menambahkan toping berupa keju atau meses, maka cukup menambah Rp3.000 saja. Tawaran yang menarik bukan? Pasti rasanya akan semakin nikmat.

Foto: Brisik.id/Agustina DR

Nah, di Roti Gembong Gedhe juga ada menu baru yang tak kalah enaknya. Menu tersebut diberi nama SpongDe. SpongDe adalah cake lembut dengan isian varian selai yang bermacam-macam seperti halnya roti gembong. Untuk harga cake SpongDe berkisar antara Rp25.000-Rp30.000.

Hal lain yang menjadi daya tarik pembeli saat berkunjung di sebuah outlet Roti Gembong Gedhe adalah dapat melihat proses pembuatan roti secara langsung. Setiap karyawan yang bertugas memiliki peranan sendiri-sendiri. Ada yang menyiapkan adonan, membentuk adonan, dan memasukkannya ke dalam loyang, memanggang adonan, dan mengolesi roti dengan selai sesuai pesanan pembeli. Jika dilihat di dapurnya, alat-alat yang digunakan dapat dibilang cukup modern. Sehingga setiap roti yang diproduksi pasti memiliki kualitas yang sama.

Apabila Teman Brisik tertarik untuk mencicipi nikmatnya Roti Gembong Gedhe, maka dapat mengunjungi langsung outlet-outlet yang ada di Yogyakarta. Selain di Jalan Magelang, banyak pula outlet lain yang tersebar di beberapa lokasi. Di antaranya adalah Jalan Tamansiswa 136, Jalan Kaliurang Km 6,4 Kentungan, Jalan Gedong Kuning No.54, Jalan Adisutjipto No.10 Ambarrukmo, Jalan Wonosari Km 7,2 Mantup, Jalan Monjali No. 82A Gemangan, dan Jalan Godean 4 Kwarasan. Namun apabila sedang enggan untuk berpergian, Roti Gembong Gedhe ini juga melayani pembelian melalui aplikasi ojek online.

Foto: Brisik.id/Agustina DR

Roti Gembong Gedhe buka setiap hari dan jam operasionalnya dimulai pukul 09.00–20.00 WIB. Yuk, segera nikmati sensasi lumernya selai di dalam Roti Gembong Gedhe yang dapat membikin bibir tersenyum ini. Roti ini juga cocok untuk dijadikan buah tangan untuk kerabat tercinta loh

Tags : brisik.id brisik food kuliner spongde yogyakarta gembong gedhe gembong cake roti

Artikel ini ditulis oleh :

Agustina DR
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Jalan Magelang Km 15 Yogyakarta

Sleman {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Food & Travel

Tingkatkan Imun Tubuh dengan Segelas Jus a'la Fruktosa Juice Bar

Menyediakan aneka jus, smoothies, fruit bowl, salad, dan makanan lainnya.

23 Jun 2021

Food & Travel

Mencicipi Segigit Martabak Kumkum yang Legit

Menyajikan martabak dengan aneka adonan dan topping yang bervariasi.

23 Jun 2021

Food & Travel

Warung Kenyo Sajikan Soto Betawi di Kota Gudeg

Tak perlu jauh-jauh ke Jakarta.

22 Jun 2021

Kamu Mungkin Tertarik

Food & Travel

Menikmati Wisata Pulau di Tengah Danau Situ Ciburuy

Menyambangi wisata danau layaknya pergi ke pulau.

06 Juni 2021

Food & Travel

Gunung Kapur Klapanunggal, Wisata Tak Harus Mahal

Gunung kapur ini merupakan area eksplorasi sebuah pabrik semen.

02 Mei 2021

Food & Travel

Mengenal Budaya Peranakan di Museum Benteng Heritage

Museum ini merupakan Museum Tionghoa pertama di Indonesia.

05 Maret 2021

Food & Travel

Menyusuri Sejarah Surat-menyurat di Museum Prangko Indonesia

Selain sejarah di sini dapat melihat berbagai jenis perangko yang di gunakan dari masa ke masa

15 Februari 2021

Food & Travel

Kuliner Palestina Hadir di Emado’s Shawarma

Kuliner Palestina masih belum banyak ditemukan di Indonesia.

17 Februari 2021

Terbaru

more

Food & Travel

Pesona Gili Putih Sumberkima, Pulau Pasir Putih di Bali Barat

Mengunjungi dan mengalami gili indah di Bali Barat.

23 Juni 2021

Food & Travel

Tingkatkan Imun Tubuh dengan Segelas Jus a'la Fruktosa Juice Bar

Menyediakan aneka jus, smoothies, fruit bowl, salad, dan makanan lainnya.

23 Juni 2021

Food & Travel

MoonBe Cafe & Resto, Tempat Santap Unik Di Lampung Tengah

Mencicipi dim sum enak dengan suasana yang nyaman.

23 Juni 2021

Food & Travel

Pesona Sungai Gatep Lawas di Dataran Tinggi Desa Ambengan Bali

Mengunjungi wisata air di sungai lengkap dengan pemandangan indah.

23 Juni 2021

Berita Video

more