Off Koffee Kaya, Tempat Ngopi Oke di Kawasan Bendungan Hilir

Kuliner 22 September 2021

Foto: instagram.com/offkoffeekaya

Berkunjung ke kafe yang memiliki suasana cozy dan menenangkan merupakan salah satu hal yang membahagiakan. Tak harus ke kafe yang mewah, Teman Brisik bisa mengunjungi kafe terdekat yang memiliki keunikannya tersendiri.

Seperti halnya kafe yang berada di bilangan Bendungan Hilir yang tak kalah menariknya ini. Kafe bernama Off Koffee Kaya merupakan salah satu hidden gems yang pamornya tak pernah surut.


Foto: instagram.com/offkoffeekaya

Desain yang Menyegarkan
Kafe ini memang tidak terlalu besar, namun suasananya dan desainnya dijamin menenangkan pikiran dari kejenuhan dan kesibukan harian.

Dari luar, kafe ini terlihat seperti rumah dengan kanopi berwarna putih dan jajaran kursi cantiknya. Off Koffee Kaya ini menawarkan konsep homey and cozy, sehingga pengunjung akan merasa lebih nyaman seperti berada di rumah.

Menilik ke bagian dalam kafe, interiornya didominasi oleh warna oranye dan putih. Terdapat figura, lampu gantung yang cantik dan tanaman dalam ruangan yang menghiasi interior kafe cozy ini. Tak hanya itu, Teman Brisik juga akan menemukan papan skate yang digantung di dinding serta telepon umum bergaya Eropa yang merupakan properti untuk berswafoto.


Foto: instagram.com/offkoffeekaya

Menu Andalan
Off Koffee Kaya juga menyediakan menu-menu rumahan yang lezat dan menggugah selera. Antara lain seperti chicken karaage, sausage platter, nasi goreng oxtail, ataupun Indomie yang diberi topping spesial berupa bakso, sosis, dll.

Jangan lupa untuk mencoba french fries, kaya toast, sugar toast, nutela toast dan juga salah satu menu andalannya yaitu kaya toast. Kaya toast ini memiliki cita rasa yang manis namun pas. Tekstur dari rotinya pun cukup lembut dan beraroma.

Untuk menu kopinya yang paling jadi idola yaitu Java Sweet Koffee yang merupakan perpaduan dari kopi espresso dengan tambahan gula aren dan susu segar. Gula arennya diperoleh dari suatu daerah sehingga menciptakan rasa kopi yang enak, autentik dan sempurna.

Menu-menu makanan dan minuman mulai dari harga Rp15.000 - Rp40.000 saja.


Foto: instagram.com/offkoffeekaya

Lokasi
Off Koffee Kaya berlokasi di Jl. Bendungan Jatiluhur No.59, RT.2/RW.2, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat. Buka setiap hari mulai pukul 12.00 - 20.00 WIB, kafe ini selalu ramai saat akhir pekan atau di jam-jam pulang kantor.

Untuk sampai ke sini, arahkan kendaraan menuju Bendungan Hilir/ Senayan/ Kebayoran lalu bergabung ke Jl. Gatot Subroto - Jl. Danau Sentani/Jl. Farmasi - Jl. Bend. Jatiluhur. Setelah 600 meter, tujuan berada tepat di sebelah kanan jalan.

Tags : coffee shop cozy homey jakarta brisik.id off koffee kaya kopi coffee cafe kafe

Artikel ini ditulis oleh :

Dika Novia Ningrum
  

Ranking Level

BadgeNameKeterangan
Bronze 11-14 artikel
Bronze 215-30 artikel
Bronze 331-45 artikel
Bronze 445-60 artikel
Bronze 561-75 artikel
Silver 176-125 artikel
Silver 2126-175 artikel
Silver 3176-225 artikel
Silver 4226-275 artikel
Silver 5276-325 artikel
Gold 1326-400 artikel
Gold 2401-475 artikel
Gold 3476-550 artikel
Gold 4551-625 artikel
Gold 5626-700 artikel
Platinum 1701-800 artikel
Platinum 2801-900 artikel
Platinum 3901-1000 artikel
Platinum 41001-1100 artikel
Platinum 51101-1200 artikel
Diamond 11201-1350 artikel
Diamond 21351-1500 artikel
Diamond 31501-1650 artikel
Diamond 41651-1800 artikel
Diamond 5> 1800

Just an expressive person who loves to read and write..

Jakarta {[{followers}]} Followers



Berita Terkait

Kuliner

The Wilson's Lane, Kafe Bertabur Spot Foto Aesthetic

Merasakan bersantap sambil menikmati suasana seperti di rumah Belanda zaman dahulu.

18 Jan 2022

Kuliner

Lawana Coffee, Suasana Modern dan Tradisional Dalam Satu Tempat

Mudah untuk dikenali dari bangunannya yang berupa joglo dengan model kontemporer.

18 Jan 2022

Kuliner

Menikmati Senja dan Pesawahan di Kael Cavity

Kuliner asyik dengan pemandangan sawah.

18 Jan 2022

Kamu Mungkin Tertarik

Kuliner

Lombok Idjo, Tempat Makan Semua Kalangan

Menunya sederhana tapi kualitasnya terjaga.

20 November 2021

Kuliner

Kenes Resto & Bakery, Makan Enak Gak Pakai Mahal

Bersantap dan menikmati aneka kue dan roti.

29 Juni 2021

Travel

Telusuri 5 Gua di Gua Kiskendo

Panoramanya masih alami dan terbilang eksotik untuk ukuran sebuah gua.

20 Mei 2021

Travel

Amanah Borneo Park, Pilihan Berwisata Aman Saat Pandemi

Destinasi wisata yang memiliki luas kurang lebih 3 hektar.

17 September 2021

Kuliner

BBQ Sambil Menikmati Pemandangan di Utara Cafe

Nongkrong bersantai sambil menikmati keindahan alam.

25 Mei 2021

Terbaru

more

Kuliner

Waroenk Kebon, Tempat Makan Ayu di Tepi Sungai Serayu

A'la pedesaan dengan suasana tempat makan yang adem.

19 Januari 2022

Travel

Bugis Waterpark, Taman Rekreasi Air Bernuansa Lokal

Nuansa budaya Bugis terasa kental meski dibalut kesan modern.

19 Januari 2022

Kuliner

Kyokai, Tempat Makan Sepuasnya dengan Harga Paling Murah

Semua menunya memiliki harga terjangkau dan bikin kantong aman.

19 Januari 2022

Travel

Berinteraksi Dengan Monyet Ekor Panjang di Karang Gantungan

Konon katanya, monyet-monyet di sini selalu berjumlah 40 ekor.

19 Januari 2022

Travel

Warna-Warni Keceriaan Kolam Renang Anak di Waterboom Sambi Pondok

Wisata air dengan keindahan payung warna-warni.

19 Januari 2022

Berita Video

more