Food & Travel 11 Juni 2021
Foto: Instagram.com/kulineryogya/
Lumi Coffee merupakan coffee shop yang memiliki konsep white space. Coffee shop ini memiliki desain ruangan yang serba putih yang memberikan kesan bersih dan menenangkan. Coffee shop ini tak pernah sepi pengunjung. Mulai dari anak muda hingga orang dewasa datang mengunjungi tempat ini untuk sekadar bersantai atau mengerjakan tugas.
Memiliki Area Indoor dan Outdoor Serba Putih
Lumi coffee memiliki dua ruangan yakni indoor dan outdoor. Ruangan indoor biasanya digunakan oleh pengunjung untuk mengerjakan tugas atau berdiskusi bersama. Konsep yang digunakan di ruangan indoor tersebut adalah semi minimalis dengan menggunakan nuansa serba putih. Warna putih pada ruangan tersebut membuat pengunjung merasa nyaman dan hangat serasa di rumah sendiri. Selain itu, ruangan indoor ini sangat cocok bagi yang sedang ingin menghabiskan waktu sendiri atau me time.
Foto : Instagram.com/riderkulineran
Bagi yang ingin menyeruput kopi ditemani angin sepoi-sepoi, ruangan outdoor menjadi pilihan yang tepat. Adanya taman serta meja dan kursi yang tersedia ini menjadi spot favorit pengunjung. Ruangan outdoor ini biasanya dipenuhi oleh pengunjung yang ingin bersantai, bercengkerama, dan bercanda tawa dengan teman, sahabat, ataupun keluarga. Suasana serba putih dan sejuknya angin yang berembus menjadikan ruangan outdoor ini cocok untuk yang ingin melepas penat.
Aneka Minuman dan Makanan ala Lumi Coffee
Selain menyediakan tempat yang nyaman, Lumi Coffee juga menawarkan aneka minuman dan makanan enak. Untuk minumannya, Lumi Coffee memiliki beberapa varian diantaranya adalah eskop lumi basic, eskop lumi regal, eskop lumi sea salt, eskop lumi strawberry, dan lain sebagainya yang dibanderol dengan harga Rp18.000 hingga Rp24.000. Bagi yang kurang menyukai minuman berkafein, kalian dapat memesan minuman lainnya yaitu matcha latte, red velvet latte, charcoal latte, classic palm sugar, dan lain sebagainya. Kalian juga dapat memesan aneka mojito dengan harga Rp20.000 hingga Rp22.000.
Tak perlu khawatir ketika lapar melanda karena Lumi Coffee juga menawarkan aneka snack dan makanan berat diantaranya adalah potato wedges, wings honey sauce, mix plater, dan aneka rice box. Harganya adalah sekitar Rp20.000 hingga Rp33.000. Kamu juga dapat membeli kopi literan ala Lumi Coffee untuk persediaan di rumah. Kalian dapat membeli kopi literan aneka rasa tersebut dengan harga Rp70.000.
Foto : Instagram.com/kulineryogya
Lumi Coffee ini baru buka pada bulan Februari 2020. Namun, selalu ramai oleh pengunjung. Tempatnya yang strategis dan unik menjadikan Lumi Coffee sebagai coffee shop pilihan. Tak hanya memiliki tempat yang nyaman serta menu yang lezat, Lumi Coffee juga menyediakan berbagai fasilitas yang cukup memadai. Fasilitas-fasilitas tersebut diantaranya adalah tempat parkir yang luas, taman, WIFI, toilet, dan lain sebagainya.
Berlokasi di Jalan Sukoharjo No. 8, Sanggrahan, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kamu dapat mengunjungi Lumi Coffee setiap hari pada pukul 10:00 hingga 24:00. Bagi yang ingin mencicipi menu andalannya tanpa harus datang ke tempatnya langsung, kalian dapat memesan menu-menu tersebut melalui aplikasi pesan antar makanan.
Tags : brisik.id yogyakarta kuliner lumi coffee cafe kafe kopi
Artikel ini ditulis oleh :
Ranking Level
Badge | Name | Keterangan |
---|---|---|
Bronze 1 | 1-14 artikel | |
Bronze 2 | 15-30 artikel | |
Bronze 3 | 31-45 artikel | |
Bronze 4 | 45-60 artikel | |
Bronze 5 | 61-75 artikel | |
Silver 1 | 76-125 artikel | |
Silver 2 | 126-175 artikel | |
Silver 3 | 176-225 artikel | |
Silver 4 | 226-275 artikel | |
Silver 5 | 276-325 artikel | |
Gold 1 | 326-400 artikel | |
Gold 2 | 401-475 artikel | |
Gold 3 | 476-550 artikel | |
Gold 4 | 551-625 artikel | |
Gold 5 | 626-700 artikel | |
Platinum 1 | 701-800 artikel | |
Platinum 2 | 801-900 artikel | |
Platinum 3 | 901-1000 artikel | |
Platinum 4 | 1001-1100 artikel | |
Platinum 5 | 1101-1200 artikel | |
Diamond 1 | 1201-1350 artikel | |
Diamond 2 | 1351-1500 artikel | |
Diamond 3 | 1501-1650 artikel | |
Diamond 4 | 1651-1800 artikel | |
Diamond 5 | > 1800 |
Yogyakarta {[{followers}]} Followers
Menyediakan aneka jus, smoothies, fruit bowl, salad, dan makanan lainnya.
23 Jun 2021
Menyajikan martabak dengan aneka adonan dan topping yang bervariasi.
23 Jun 2021
Setiap kamar memiliki jendela untuk melihat ibukota, selain itu tersedia beragam fasilitas lengkap mulai dari kolam renang, gym sampai tempat spa.
07 Mei 2021
Panjang wahana ini mencapai 625 meter.
23 Juni 2021
Bisa jadi referensi untuk pencinta gelato.
13 Maret 2021
Bianglala J-Sky Ferris Wheel memiliki ketinggian 69 meter dan berhasil memecahkan Rekor Muri
23 Mei 2021
Dua barista cantik siap melayani pesanan setiap pelanggan.
23 Februari 2021
Mengunjungi dan mengalami gili indah di Bali Barat.
23 Juni 2021
Menyediakan aneka jus, smoothies, fruit bowl, salad, dan makanan lainnya.
23 Juni 2021
Mencicipi dim sum enak dengan suasana yang nyaman.
23 Juni 2021
Mengunjungi wisata air di sungai lengkap dengan pemandangan indah.
23 Juni 2021
Panjang wahana ini mencapai 625 meter.
23 Juni 2021