Food & Travel 15 Maret 2021
Foto: brisik.id/Joko Utomo
Jika Yogyakarta terkenal dengan wisata kuliner angkringan, maka Solo atau Surakarta yang merupakan ‘saudara’ dekatnya tidak mau kalah. Kota ini juga memiliki destinasi dengan konsep sejenis, tapi lebih populer dengan sebutan wedangan. Saat menyambangi Solo, pasti mudah menjumpai wedangan di berbagai sudut kota.
Pada zaman dulu, wedangan sering dianggap sebagai tempat makan yang kumuh dan kotor. Hanya masyarakat golongan bawah saja yang mau datang untuk makan. Tetapi pada masa sekarang, pandangan tersebut sudah berubah. Saat ini banyak wedangan di Kota Solo yang menjaga kebersihan demi menunjang kenyamanan pengunjung.
Penataannya juga jauh lebih bagus, sehingga banyak wisatawan tertarik berkunjung. Bahkan tidak sedikit pula yang dibuat dengan tampilan masa kini, tetapi dengan mempertahankan nilai-nilai budaya lokal setempat. Sebut saja Wedangan Banyu Langit yang berhasil memadukan gaya hidup modern dan tradisional.
Kemudahan akses dan ruang makan yang luas
Wedangan Banyu Langit terletak di perbatasan antara Solo dan Kabupaten Sukoharjo. Tepatnya di Jalan Brigjen. Sudiarto 198, Keluarahan Joyotakan, Kecamatan Serengan, Surakarta. Obyek wisata kuliner ini buka setiap hari tanpa libur dari jam 06:30 hingga 23:00 WIB. Mau datang pagi, siang atau malam hari, selalu mendapatkan layanan ramah dari para pegawainya.
Karena berada di tempat strategis dan berada di pinggir jalan besar, maka wisatawan bisa mengakses secara mudah menggunakan transportasi umum. Terutama ojek atau taksi online. Selain itu di siang hari, jalan tersebut dilalui oleh bus kota baik dari arah Solo atau Sukoharjo.
Selain itu, tidak perlu khawatir meski datang secara berombongan memakai mobil atau motor. Wedangan Banyu Langit menyediakan taman parkir luas dan besar, mampu menampung puluhan kendaraan sekaligus.
Foto: brisik.id/Joko Utomo
Demikian pula dengan ruang makannya, tidak kalah besar dan terbagi dalam beberapa ruang. Konsep penataan interiornya merupakan kombinasi antara gaya industrialis dan tradisional. Suasana yang begitu lapang, bersih dan terang langsung terasa saat Teman Brisik melangkahkan kaki ke dalam.
Terlebih lagi interior tersebut mendapat dukungan sistem sirkulasi udara yang sangat bagus, di mana tiap ruangnya dibuat semi terbuka. Meski berada di jalan besar dengan lalu lintas yang padat dan ramai, tetap terasa tenang karena dilengkapi dengan halaman super luas.
Pilihan hidangan
Foto: brisik.id/Joko Utomo
Wedangan Banyu Langit mempunyai menu hidangan dengan variasi begitu banyak dan lengkap. Dari santapan ringan hingga berat, baik bernuansa tradisional hingga modern, selalu siap membuat mulut dan perut pengunjung terpuaskan. Sangat wajar, karena destinasi ini mengusung konsep wisata kuliner keluarga tanpa meninggalkan karakter kekinian.
Foto: brisik.id/Joko Utomo
Jika suka dengan makanan tradisional, pilihannya antara lain tahu atau tempe goreng, mendoan, pisang rebus dan sebagainya. Sedangkan hidangan beratnya terdiri dari nasi bancakan, lontong opor, sega kucing, tongseng, gulai, mie godok Jawa hingga soto. Untuk minuman, pengunjung dapat memilih timun selasih, dawet cendol, wedang jahe, wedang uwuh dan masih banyak lagi.
Selanjutnya bagi pecinta masakan modern, menu yang ditawarkan adalah fried potato, caramel, chicken teriyaki, aneka steak, creamy curry dan lainnya. Minuman juga tidak kalah lengkap seperti chocolate, red velvet, rum regal, milk tea fresh greey dan sebagainya.
Foto: brisik.id/Joko Utomo
Oh iya, Wedangan Banyu Langit juga menyediakan minuman khusus bagi penggemar kopi. Di sini, pengunjung dapat mencicipi dan menikmati berbagai variasi kopi bercita rasa dan aromanya menggugah selera. Mulai dari kopi khas Indonesia seperti kopi Toraja, Gayo, hingga kopi luar negeri seperti Americano, espresso, mochacino, long black dan sebagainya, semua tersedia lengkap.
Dibalik menu hidangan dan minuman dengan variasi komplit sekaligus memanjakan lidah, Wedangan Banyu Langit tetap berani menawarkan harga murah meriah. Hanya perlu membayar antara Rp5.000 hingga Rp20.000 saja untuk setiap menu yang ingin dinikmati.
Di masa pandemi, Wedangan Banyu Langit tepat dipilih sebagai lokasi nongkrong atau santai bersama sahabat terdekat dan keluarga. Ruangnya yang begitu besar membuat setiap pengunjung lebih mudah menjaga jarak dan menghindarkan diri dari kerumunan.
Saat liburan di Solo, silahkan mampir ke obyek wisata kuliner ini.
Tags : solo langit banyu wedangan resto kuliner
Artikel ini ditulis oleh :
Ranking Level
Badge | Name | Keterangan |
---|---|---|
Bronze 1 | 1-14 artikel | |
Bronze 2 | 15-30 artikel | |
Bronze 3 | 31-45 artikel | |
Bronze 4 | 45-60 artikel | |
Bronze 5 | 61-75 artikel | |
Silver 1 | 76-125 artikel | |
Silver 2 | 126-175 artikel | |
Silver 3 | 176-225 artikel | |
Silver 4 | 226-275 artikel | |
Silver 5 | 276-325 artikel | |
Gold 1 | 326-400 artikel | |
Gold 2 | 401-475 artikel | |
Gold 3 | 476-550 artikel | |
Gold 4 | 551-625 artikel | |
Gold 5 | 626-700 artikel | |
Platinum 1 | 701-800 artikel | |
Platinum 2 | 801-900 artikel | |
Platinum 3 | 901-1000 artikel | |
Platinum 4 | 1001-1100 artikel | |
Platinum 5 | 1101-1200 artikel | |
Diamond 1 | 1201-1350 artikel | |
Diamond 2 | 1351-1500 artikel | |
Diamond 3 | 1501-1650 artikel | |
Diamond 4 | 1651-1800 artikel | |
Diamond 5 | > 1800 |
Surakarta {[{followers}]} Followers
Menyediakan aneka jus, smoothies, fruit bowl, salad, dan makanan lainnya.
23 Jun 2021
Menyesap secangkir kopi di tempat yang homey.
22 Jun 2021
Tempat makan kekinian yang instagramable dengan menyajikan menu-menu pedas
22 Jun 2021
Menu yang bervariasi, tempat yang nyaman, hingga harga yang ramah.
07 Maret 2021
Mengunjungi dan mengalami gili indah di Bali Barat.
23 Juni 2021
Menyediakan aneka jus, smoothies, fruit bowl, salad, dan makanan lainnya.
23 Juni 2021
Mencicipi dim sum enak dengan suasana yang nyaman.
23 Juni 2021
Mengunjungi wisata air di sungai lengkap dengan pemandangan indah.
23 Juni 2021
Panjang wahana ini mencapai 625 meter.
23 Juni 2021